Yay, Sooyoung SNSD Beri Bocoran Comeback Kepada Fans, Makin Dekat Nih!
Para member SNSD bentar lagi akan bersiap untuk album perayaan ulang tahun ke-10 mereka.
Penulis: Archieva Nuzulia Prisyta Devi
Editor: Cecylia Rura Patulak
Laporan Wartawan TribunStyle.com, Archieva Prisyta
TRIBUNSTYLE.COM - Lagi, member SNSD memberikan petunjuk comeback.
Melansir soompi.com, para member SNSD bentar lagi akan bersiap untuk album perayaan ulang tahun ke-10 mereka.
Taeyeon dkk akan merilis album di pertengahan tahun 2017.
Baca: Empat Tahun Pacaran, Jung Kyung Ho Ceritakan Roller Coaster Hubungannya dengan Sooyoung SNSD
Secepatnya, idol asuhan SM Entertainment ini akan melakukan persiapan.
Sementara itu, member SNSD saat ini lagi sibuk dengan kegiatan masing-masing, Jumat (3/3/2017).
Ada kabar terbaru nih buat kamu para SONE, fandom SNSD.
Pada acara fan meeting, Sooyoung SNSD memberikan bocoran.
Seorang fans menanyakan tentang kabar comeback SNSD.
Jawabannya diunggah oleh fans tersebut ke dunia maya.
Unggahan ini langsung menjadi viral.
https://twitter.com/kkokko24/status/843049777436610561?ref_src=twsrc^tfw
Twitter/kkokko24
(Bulan apa SNSD akan comeback?
1. Juli
2. Agustus
3. Lainnya)
Sooyoung mencentang nomor satu.
Berarti SNSD akan comeback pada bulan Juli 2017.
Wah, makin dekat aja nih.
Semoga nggak PHP deh.