Keren! Pakai Casing Ini, Ubah iPhone Kamu Layaknya Smartphone Android
Ternyata tak hanya layar saja, beragam hal juga disematkan pada aksesori ini.
Penulis: Alfriza Genio Akeda
Editor: Delta Lidina Putri
Laporan Wartawan TribunStyle.com, Alfriza Genio
TRIBUNSTYLE.COM - Seperti yang kita ketahui, umumnya penggunaan case biasanya demi kepentingan keselamatan.
Tak ingin ponsel terjatuh dan rusak, sudah pasti banyak yang menggunakannya bukan?
Namun berbeda halnya jika kalian menggunakan case unik bernama Eye ini.
Selain dapat melindungi iPhone kalian, case ini juga memiliki kecanggihan lho!
Baca: iPhone 6S Keluaran September dan Oktober 2015 Baterainya Bermasalah, Jangan Dibeli!
Pasalnya case ini dilengkapi dengan sebuah layar pada bagian belakangnya.
Lalu apa fungsi dari layar tersebut?
Ternyata tak hanya layar saja, beragam hal juga disematkan pada aksesori ini.
Terdapat dapur pacu yang dijalankan oleh prosesor Helio P2 dengan CPU octa-core serta GPU Mali-T880 MP2 900MHZ dan juga OS Android 7.1 Nougat.
Tak heran jiika kalian menggunakannya untuk perangkat iPhone-mu, kamu jadi terlihat sedang menjalankan dua OS secara langsung dalm satu perangkat.
Menariknya lagi, segala daya yang digunakan pada case ini terpisah bukan melalui iPhone perangktamu lho.
Case ini juga sudah dibekali dengan kapasitas RAM 3GB serta memori internal 16Gb dengan dukungan baterai 2800mAh.
Cara kerjanya pun juga tak jauh berbeda dari case pada umumnya.
Asal kalian tahu, casing pintar ini masih dalam tahap pendanaan melalui Kickstarter dan akan mulai dipasarkan untuk perangkat iPhone 6, iPhone 6 Plus, iPhone 6s, iPhone 6s Plus, iPhone 7 dan iPhone 7 Plus.
Untuk harganya, casing ini bakal dibanderol senilai $129 atau setara 1,7 jutaan rupiah.
Tertarik untuk memilikinya?