Pilkada Jakarta
Seolah Tepis Rumor Mlengos, Annisa Pohan Posting Foto-foto Peluk Cium dengan Ibu-ibu
Istri Agus Yudhoyono, Annisa Pohan menjadi sorotan publik karena foto 'mlengos' saat salaman dengan ibu-ibu tersebar di media sosial.
Penulis: Mohammad Rifan Aditya
Editor: Cecylia Rura Patulak
Laporan Wartawan TribunStyle.com, Rifan Aditya
TRIBUNSTYLE.COM - Istri Agus Yudhoyono, Annisa Pohan menjadi sorotan publik karena foto 'mlengos' saat salaman dengan ibu-ibu tersebar di media sosial.
Istri pasangan calon Pilgub DKI Jakarta 2017 nomor urut 1 ini "mlengos" begitu saja saat menjabat tangan seorang ibu, sebagaimana diberitakan Tribun Style pada Kamis (9/2/2017).
Annisa Pohan tampak menyalami seorang ibu-ibu dengan tergesa-gesa.
Baca: Annisa Pohan Mlengos, Begini Perbandingan Istri AHY dan Istri Ahok Saat Bersalaman dengan Warga!
Karena foto tersebut, Annisa kemudian menjadi bulan-bulanan netizen.
Satu pengguna akun Twitter kemudian berkomentar menanggapi foto tersebut.
"Kok mlengos?" tulis komentar akun Twitter @wahyonokuP.
Beberapa waktu kemudian setelah foto di atas menjadi viral, menantu SBY ini bereaksi.
Seolah ingin menepis rumor yang tengah beredar Annisa lantas memposting foto-foto bersama ibu-ibu di akun Instagramnya.
Tampak dari akun Instagram @annisayudhoyono terdapat beberapa foto Annisa Pohan sedang memeluk ibu-ibu.
Foto yang diunggah kemarin (9/2) ini memperlihatkan Annisa yang naik andong menyempatkan diri untuk berfoto dengan para warga.
Foto tersebut diambil saat Annisa tengah berkampanye untuk mengajak warga mendukung suaminya, Agus Yudhoyono.
Annisa yang tampak memakai baju khas paslon nomor 1 berwarna hitam ini tak segan berkerumun dengan warga.
"Menyapa masyarakat, melihat ketulusan mereka menguatkan kami," begitu tulis Annisa Pohan dalam keterangan foto tersebut.