Breaking News:

Bayi Indra Bekti Wafat

Anak Indra Bekti Meninggal - Saat Mengandung, Aldilla Derita Sakit Infeksi Saluran Kantung Kemih

Selasa, (31/1/2017) buah hati mereka yang baru saja lahir pada pukul 23.20 berpulang ke rahmatullah pada 23.43.

Penulis: Uni Irmagani
Editor: Cecylia Rura Patulak
Instagram/bekti_dhila
Pasangan Aldilla Jelita dan Indra Bekti. 

Laporan Wartawan TribunStyle.com, Uni Irmagani

TRIBUNSTYLE.COM - Kabar duka datang dari pasangan artis Indra Bekti dan Aldila Jelita.

Selasa, (31/1/2017) buah hati mereka yang baru saja lahir pada pukul 23.20 berpulang ke rahmatullah pada 23.43.

Baca: Anak Indra Bekti Meninggal - Tampak Jelas Raut Wajah Kesedihan Ibek Saat Gendong Almarhum Putranya

Kabar duka ini diketahi melalui postingan Indra Bekti pada foto hasil USG almarhum putranya yang diberi nama Kenward Athar Indrabekti.

bekti_dhila
instagram.com/bekti_dhila

"telah lahir Kenward Athar Indrabekti
tgl 31 january 2017 lahir jam 23.20 , namun Allah lebih sayang sama ken , innalillahi wa innailaihi rojiun , ken meninggal jam 23.43 , Ken sayang ternyata Allah udah nyiapin tempat yang terbaik buat kamu ya ken , sampai nanti kita bertemu di syurga ya sayangku , sayangnya ayah bekti , bunda dhila , kakak dafni , kakak abel , omah , njit , eyang kakung , eyang putri , om dan tante , we love you ken #indrabekti #bekti_dhila #kenwardatharindrabekti," tulis Indra.

Sungguh mengharukan Indra dan Dila hanya dapat melihat putranya bernapas dalam waktu yang begitu singkat, yaitu 23 menita saja.

Saat mengandung baby Ken, istri Indra menderita sakit infeksi saluran kantung kemih.

Aldila Jelita juga sempat dilarikan ke rumah sakit karena kondisinya melemah akibat sakit yang di deritanya.

Bakteri yang ada di dalam rahim Dila harus membuatnya di operasi beberapa waktu sebelum ia melahirkan.

Kondisi Dila yang mengidap sakit infeksi saluran kantung kemih ini membuat Indra sangat khawatir dengan kandungan istrinya.

Pasalnya, catatan medis menyebutkan bakteri yang ada di dalam rahin Dila sulit disembuhkan.

Sumber : Instagram Indra Bekti/@bekti_dhila
Sumber: TribunStyle.com
Tags:
Indra BektiAldilla JelitaKenward Athar Indra Bekti
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved