Breaking News:

Promosikan Case Handphone Pakai Foto Orang, Ayu Ting Ting Kena Tegur Netizen

Tak hanya itu, lewat caption yang ditulisnya akun tersebut juga mengaku jika foto hasil karyanya telah dicuri artis.

Penulis: Fathul Amanah
Editor: Delta Lidina Putri

Laporan Wartawan TribunStyle.com, Fathul Amanah

TRIBUNSTYLE.COM - Lagi-lagi pedangdut Ayu Ting Ting kena tegur netizen.

Bukan karena gosip perselingkuhannya dengan Raffi Ahmad ataupun karena penampilannya yang meniru artis lain.

Melainkan gara-gara masalah endorse.

Berniat mempromosikan case handphone salah satu online shop, pelantun Sambalado ini justru dituding mencomot foto seseorang tanpa ijin.

Baca: Bukan Cuma Sekali, Produk Fashion Ayu Ting Ting Kembali Ketahuan Comot Stok Gambar Brand Lain

Foto tersebut ia unggah sekitar tiga hari yang lalu lewat akun Instagram pribadinya.

ayutingting92
instagram.com/ayutingting92

"ANTI CRACK CASE & iRing ORI @tokocasingku
Anti Crack Case merupakan case yang bisa melindungi HP kamu saat jatuh, terkena benturan, atau goresan.
Bahannya anti-shock ya karena original, cocok buat kamu yg HPnya sering jatuh..
Pengen tampilan HP-mu lebih cantik lagi?
Pakein Glitter Skin aja
Belum lagi ada iRing bisa utk pegangan HP kamu!
BELI 1 PAKET ANTI CRACK + IRING + GLITTER SKIN HARGA JAUH LEBIH MURAH YAHH
Langsung cek aja deh di @tokocasingku."

Lewat foto tersebut Ayu mengiklankan salah satu produk case yang dapat melindungi handphone dari benturan dan goresan ketika jatuh.

Produk tersebut merupakan endorse dari online shop bernama toko casingku.

Namun sayangnya, foto yang digunakan Ayu tersebut ternyata merupakan karya orang lain.

Hal tersebut diketahui dari postingan akun gosip @makrumpita (26/1/2017).

Instagram/makrumpita
Instagram/makrumpita

"Opo maning iki.. poto iklan wae jadi rame begindang...
#FansOjoBaper
#HatersOjoCaper
#KalauTengahMalemLaper
#MakanAjaLemper."

@makrumpita mengunggah sebuah postingan salah satu akun yang namanya disamarkan.

Akun tersebut mengunggah foto dengan background dan produk case yang sama dengan yang diiklankan Ayu.

Tak hanya itu, lewat caption yang ditulisnya akun tersebut juga mengaku jika foto hasil karyanya telah dicuri artis.

"Sampai artis pun nyuri fto ku."
#ayutingting #ayutingting92.

Sontak postingan ini langsung banjir komentar nyinyir netizen yang menuduh Ayu telah mencuri karya orang lain.

"Sekali nyolong ya ketagihan pnginya nyolong trua... #ayutingting92plagiator sejati," tulis akun @hevirahma.

@elviardiansyah : "Yg nmanya plagiat tetp aj jdi plagiat.. Smua barng jualnnya plagiat.."

@miss_ncit : "Bikin foto sendiri gini doang apa susahnya sih quiiinnnnn."

Meski mendapat banyak cibiran, tak sedikit pula yang membela ibu satu anak tersebut.

Menurut para netter ini, kesalahan ada pada online shop yang mengendorse produk tersebut.

Biasanya foto dan caption memang telah disiapkan oleh online shop terlebih dahulu.

Sedangkan si artis hanya bertugas untuk mengunggah postingan tersebut ke Instagramnya.

@fashion_japan717 : "Itumah paidpromote olshop, yg nyuri foto si olshopnya bukan mba ayting wkwk."

@serba_serbi_dapur : "Setau aku namanya paid promote. Bukan paid endorse. Kl endorse, olshop ngirim barang ke artis nanti artis dan manajemen yg handle si artis yg foto. Gaya dan caption sesuai dengan arahan dan kemauan olshop. Kl paid promote olshop ga kirim barang, cmn kirim foto + captions dan si artis tinggal post. Nah dsini ga bs nyalahin artis, la artis ga tau apa2. Baca koment2nya kok miris, bilang plagiat, nyuri etc. Pdhl yg koment ga ngerti apa2."

@viranikads : "Itu mah dari olshopnya yg ngasih . Banyak olshop yg keak gitu. Gw bukan fans Ayu , tapi cuman emang suka kesel sama olshop yg modal ngasih foto doank. Merugikan yg punya foto dan yg diendorse."

Sebelumnya masalah yang sama juga pernah menimpa sang adik, Syifa.

Beberapa waktu lalu, adik bungsunya itu juga banjir hujatan dari netizen karena mengunggah foto pancake online shop lain tanpa izin untuk kepentingan usahanya.

Sumber: TribunStyle.com
Tags:
Ayu Ting TingInstagramSambalado
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved