Kaleidoskop 2016
Kasihan! Ibu Hamil dan Anaknya Sakit 3 Hari, Gara-gara Tak Sengaja Telan Hewan Ini di Ayam KFC!
Higienitas menjadi hal yang sangat penting dalam proses pembuatan makanan yang kita konsumsi.
Editor: Desi Kris
Laporan Wartawan TribunStyle.com, Anggraini Wulan Prasasti
TRIBUNSTYLE.COM - Higienitas menjadi hal yang sangat penting dalam proses pembuatan makanan yang kita konsumsi.
Demi mendapatkan makanan yang sehat, tentu bahan baku dan cara pengolahan harus baik dan benar.
Beberapa waktu lalu, seorang anak muntah setelah menyantap ayam dari KFC.
Ternyata, dalam ayam yang anak tersebut makan terdapat banyak sekali belatung.
Kejadian ini sempat bikin heboh lantara si korban menganggap kurangnya higienitas restoran yang sudah sangat terkenal itu.
Kini, terjadi kembali kasus serupa.
Seorang ibu hamil harus jatuh sakit selama tiga hari.
Dia tak sengaja telan bagian dari hewan mengerikan yang terdapat dalam ayam KFC-nya, melansir Daily Mail.
Kisah berawal ketika Lisa Turner (34) membeli paket ayam dan beberapa menu lain untuk keluarganya di kedai KFC yang terletak di Gillingham, Kent, Inggris.
Google Street View via Daily Mail
Lisa membawanya pulang ke rumah untuk menikmatinya bersama keluarga.
Tapi betapa terkejutnya Lisa saat menemukan sebuah laba-laba di dasar wadah ayam mereka.
Tak hanya itu saja, saat Lisa memeriksa bagian lain, dia menemukan seekor laba-laba menempel di ayam yang sedang ia makan.
"Aku sangat kaget," ungkapnya.
Lisa saat itu tengah hamil tujuh bulan.
