Wah! Begini Penampilan Pemadam Kebakaran Korea Selatan, Pantes Jadi Model Kalender!
Pemotretan ini diabadikan dalam sebuah kalender yang dikeluarkan oleh majalah Elle. Intip gagahnya damkar ganteng ini di sini, yuk!
Penulis: Archieva Nuzulia Prisyta Devi
Editor: Lilis Maryati
Laporan Wartawan TribunStyle.com, Archieva Prisyta
TRIBUNSTYLE.COM - Pemadam kebakaran di Indonesia nggak terlalu populer.
Padahal pekerjaan ini sangat berguna.
Siapa lagi yang menyelamatkan bencana kebakaran.
Tentu saja para pemadam kebakaran.
Nah, di Korea Selatan lagi ada sebuah pameran yang melibatkan para pahlawan kebakaran ini, Selasa, (15/11/2016).
Lokasinya di Dongdaemoon Plaza, Seoul, Korea Selatan.
Melansir Koreaboo.com, 12 pemadam kebakaran terpilih jadi foto model.
Mereka nggak hanya tampil dalam pameran tersebut.
Pemotretan ini diabadikan dalam sebuah kalender.
Eits, bukan sembarang kalender.
Tapi kalender yang dikeluarkan oleh majalah Elle.
Kedua belas pemadam kebakaran ini diseleksi melalui ajang bernama Seoul Momjjang Firefighter.
Hasil penjualan kalender ini akan disumbangkan.
Penasaran lihat kerennya para pemadam ini?
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/style/foto/bank/originals/damkar-korea-selatan_20161115_205602.jpg)