Sutan Bhatoegana Celetukan Khas - 5 Hal Lucu, Paling Diingat, Nyinyir, Sekaligus Kontroversial !
Politikus senior Sutan Bhatoegana jatuh sakit. Banyak orang 'kangen' dengan 5 celetukan khas sang politikus partainya SBY itu.
Penulis: Agung Budi Santoso
Editor: Agung Budi Santoso
TRIBUNSTYLE.COM - Lama tak muncul di layar televisi karena kesandung kasus dugaan korupsi, politikus Partai Demokrat, Sutan Bhatoegana sangat mengejutkan ketika tersiar kabar barunya.
Ia jatuh sakit. Konon sakit kanker.
Yang pasti, sang politikus senior kini sudah tak seperti dulu.
Energik, lucu, pintar ngeles, pintar memain-mainkan logika politik sesuka hati.
Ada yang senang, tapi juga tak sedikit yang berang karena kegesitannya bersilat lidah.
Tapi kini semua kelihaiannya beretorika jadi kenangan banyak orang.
Entah yang suka atau yang benci, mengingat hal-hal yang khas tentang sosok dan sepak terjangnya berpolitik sampai akhirnya kesandung kasus dugaan korupsi.
Seorang wartawan senior menulis status di media sosial yang isinya permintaan maaf dia di masa lalu banyak mengritik sepak terjangnya.
"Dari palung hati yang paling dalam, saya meminta maaf sebesar-besarnya atas kesalahan dan kelancangan saya di medsos terhadap Pak Soetan Bhatoegana. Semoga Pak Soetan lekas sembuh jika Allah menghendaki, juga sebaliknya mohon dilapangkan jalan jika Allah punya rencana lain. Kita tidak saling mengenal, Pak Soetan, tetapi kadang pada masa lalu saya sering mengeritik atau memuji Pak Soetan. Namun demikian, saya tetap merasa kritik saya lebih banyak dan menyakitkan, meski Pak Sutan tidak pernah merasa sakit. Sekali lagi, maafkan saya, Pak Soetan...," tulis Pepih Nugraha, sang wartawan di Facebook.
Ya, tak sedikit di media sosial mendoakan agar sang politikus cepat sembuh.
Tak sedikit terngiang hal-hal khas tentang dia.
Berikut ini 5 celetukan paling khas dan orisinil dari sosok Sutan Bhatoegana yang diingat hingga kini.
1. Ngeri-ngeri Sedap
Kata-kata 'ngeri-ngeri sedap' ini paling kjas pada Bhatoegana.
Rangkaian kata ini sering dia ucapkan di berbagai sesi wawancara dengan awak media.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/style/foto/bank/originals/sutan-bhatoegana_20161115_114700.jpg)
