Breaking News:

Polisi Sediakan Safe House Buat Ario Kiswinar, Untuk Apa?

Ketika konfernsi pers tersebut berlangsung, Ario sendiri mengaku sedang berada di sebuah tempat yang aman.

Penulis: Desi Kris
Editor: Diah Ana Pratiwi
Mario Teguh Ario Kiswinar dan Aryani 

Laporan Wartawan TribunStyle.com, Desi Kris

TRIBUNSTYLE.COM - Permasalah Mario Teguh dan Ario Kiswinar hingga saat ini memang masih belum selesai.

Beberapa waktu lalu, Mario sempat mengadakan konferensi pers mengenai permasalahan tersebut.

Namun, Ario tampaknya tak ingin memperdulikan apa yang dikatakan oleh sang motivator kondang itu.

Pasalnya, beberapa hal yang telah diungkapkan oleh Mario telah menjadi mister proses hukum.

Ketika konfernsi pers tersebut berlangsung, Ario sendiri mengaku sedang berada di sebuah tempat yang aman.

Kini ia dan sang ibu, Aryani Soenarto berada di safe house atau yang biasa disebut rumah aman.

Ternyata tempat tersebut memang sengaja disediakan oleh polisi.

Polisi menganggap di tengah proses hukum yang berjalan ini, Ario membutuhkan ketenangan.

Namun sayangnya, Ario tak ingin membicarakan masalah rumah tersebut terlalu banyak.

"Saya tidak boleh kasih tahu siapa pun. Intinya selama saya dan mama menempuh proses pemeriksaan di kantor polisi, lebih mudah aksesnya kalau kami ada di dalam rumah aman, saya tidak boleh memberitahukan lokasinya," ujar Ario, seperti dilansir salah satu media online.

Ario juga mengungkapkan bahwa dirinya lebih tenag berada di tempat itu.

"Saya lebih tenang dan aman saat ada di dalam rumah itu. Lebih santai karena kami tidak memikirkan hal-hal yang berat, saya dan mama seperti melepas beban pikiran dan masalah sesaat, saat berada di dalam rumah aman,' lanjutnya.

-------------------------------

Jangan Lupa!

Add Official Line: @TribunStyle.com

Like Fanpage Facebook: Tribun Style

Follow Twitter: @tribunstyle

Instagram: @Tribunstyle

Sumber: TribunStyle.com
Tags:
Mario TeguhArio KiswinarAryani Soenarto
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved