Breaking News:

Sinema TV Hari Ini

Sinopsis Iron Man 3 - Aksi Robert Downey Jr. Melawan Teroris Malam Ini

Film ini diangkat berdasarkan serial komik terbitan Marvel Comics karya dari Stan Lee, Don Heck, Larry Lieber dan Jack Kirby.

Penulis: Regi Yanuar Widhia Dinnata
Editor: Cecylia Rura Patulak
Wallpapers
Poster Film Iron Man 3. 

Laporan Wartawan TribunStyle.com, Regi Yanuar

TRIBUNSTYLE.COM - Iron Man 3 adalah film bergenre superhero asal Amerika Serikat (AS) yang dirilis pada 3 Mei 2013.

Disutradarai oleh Shane Black dan diproduseri Kevin Feige.

Film ini diangkat berdasarkan serial komik terbitan Marvel Comics karya dari Stan Lee, Don Heck, Larry Lieber dan Jack Kirby.

Aransemen musik oleh Brian Tyler, sinematografi dipercayakan kepada John Toll, sedangkan editing film dikerjakan oleh Jeffrey Ford dan Peter S. Elliot.

Dibintangi oleh Robert Downey Jr., Gwyneth Paltrow, Don Cheadle, Guy Pearce, Rebecca Hall, Stephanie Szostak, James Badge Dale, Jon Favreau dan Ben Kingsley.

collider.comCollider

Sinema berdurasi selama 130 menit ini didistribusikan oleh Walt Disney Studios Motion Pictures dan mendapat keuntungan sejumlah 1,2 miliar dollar AS.

Film ini mendapatkan rating dari IMDb sejumlah 7.2, Rotten Tomatoes memberinya nilai 79%, sedangkan 62 adalah angka yang dihadiahkan oleh Metacritic.

Iron Man 3 menceritakan tentang Tony Stark (Robert Downey Jr.), seorang pengusaha sukses sekaligus merangkap menjadi Iron Man, seorang pahlawan super yang terkenal dengan baju besinya.

Iron Man 3 diawali flashback menuju tahun 1999, di mana ia menjumpai temannya, Maya Hansen (Rebecca Hall), yang merupakan seorang Botanis di Bern, Switzerland.

Ia juga bertemu dengan seorang ilmuwan gila dan arogan bernama Aldrich Killian (Guy Pearce) yang sedang mengembangkan sebuah proyek bernama Advanced Idea Mechanics.

Proyek ini akan mengembangkan DNA manusia agar dapat berubah drastis dan menyembuhkan berbagai penyakit.

Cerita kemudian kembali lagi ke New York City pada tahun 2012.

Tony Stark yang sedang mengalami sindrom traumatik setelah bertempur bersama Avengers melawan Loki, adik dari Thor, mulai merasa tak aman dan memutuskan ia harus mengembangkan robot-robot Iron Man-nya.

Hollywood PorterHollywood Reporter

Tony Stark kemudian membuat beberapa baju Iron Man baru di dalam tempat tinggalnya, serta mencoba mengembangkan model baru bernama Mark 42.

Sumber: TribunStyle.com
Halaman 1/2
Tags:
Iron Man 3MarvelRobert Downey JrGwyneth Paltrow
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved