Desain Baru iPhone - Ingin Tonjolkan Dual Camera, Produk Apple Terbaru Hadir Tanpa Colokan Headphone
Produk keluaran terbaru Apple ini ternyata akan meninggalkan lubang colokan headphone di body-nya. Apa alasan pihak Apple hilangkan jack audio?
Penulis: Bobby Wiratama
Editor: Lilis Maryati
Laporan Wartawan TribunStyle.com, Bobby Wiratama
TRIBUNSTYLE.COM - Ada yang berbeda dari tampilan iPhone penerus 6s dan 6s plus ini.
Produk keluaran terbaru Apple yang kabarnya akan dinamai iPhone 7 ini ternyata akan meninggalkan lubang colokan headphone di body-nya.
Dilansir Bloomberg, Senin (8/8/2016), pihak Apple punya alasan tersendiri kenapa jack audio dihilangkan.
Perubahan desain ini dilakukan agar Apple dapat memasukkan fitur dual camera depan belakang yang mumpuni dalam produknya.
Nah, bagi Anda yang suka mendengarkan musik melalui ponsel iPhone, anda diwajibkan untuk membeli perangkat audio dengan fitur wireless bluetooth.
Hal ini bagi beberapa orang bisa menjadi kendala tersendiri mengingat produk audio dengan fitur wireless harganya berbeda jauh dibandingkan perangkat yang konvensional.
Selain melalui wireless, fitur audio iPhone terbaru ini bisa juga diakses melalui perangkat audio yang memiliki output berupa colokan charger produk apple tersebut.
Perubahan produk Apple yang diperlihatkan untuk pertama kalinya di awal September nanti juga akan terjadi pada tombol home.
Tombol home terbaru ini nanti tidak akan lagi menggunakan tombol fisik melainkan memanfaatkan fiture pressure-sensitive layaknya produk Macbook terkini.
Model terbaru ini juga nantinya akan beroperasi pada operating system yang baru yakni iOS 10
Gimana, Guys?
Apakah kamu tertarik membeli iPhone tanpa jack audio ini?