Konser One Direction - Netizen Ingin Boyband Ini Kembali Gelar Tour
Para netizen menginginkan boyband asal Inggris ini untuk menggelar konser album terakhir mereka, seperti apa?
Editor: Agung Budi Santoso
Laporan Wartawan TribunStyle.com, Anggraini Wulan Prasasti
TRIBUNSTYLE.COM - Hashtag WeWantMITAMTour menjadi trending topic Twitter teratas di Indonesia, Sabtu (30/07/2016) pukul 11.30 WIB.
MITAM sendiri adalah singkatan dari judul album One Direction, Made In The A.M.
Para netizen menginginkan boyband asal Inggris ini untuk menggelar konser album terakhir mereka.
Boyband yang beranggotakan cowok-cowok tampan ini sudah mengumumkan hiatus mereka sejak Maret 2016.
Konser terakhir mereka yang bertajuk On The Road Again digelar pada tahun 2015 di negara mereka , Inggris.
Setelah lama tidak muncul, para fans seakan rindu untuk melihat mereka tampil bersama kembali.
Beginilah ekspresi Directioners, sebutan fans One Direction:
PLEASE LET THIS HAPPEN. THIS WOULD BE THE MOST AMAZING THING EVER❤️ #WeWantMITAMTour
— megan (@blameiton_narry) July 30, 2016
pic.twitter.com/J7gQoaQSxS
Twitter/blameiton_narry

Twitter/LarrysBullets
Sekarang para personil tengah sibuk dengan kesibukan masing-masing.
Harry Style dikabarkan sedang sibuk dengan karir solonya sebagai aktor dan penyanyi.
Harry juga telah resmi tanda tangan kontrak dengan label One Direction bernaung.
Berita baru datang dari Liam Payne yang juga mencoba bersolo karir juga.
Beberapa waktu lalu dia resmi menandatangi kontrak dengan Capital Records UK.
Louis Hamilton yang telah berkeluarga, kini lebih sibuk dengan kehidupan pribadinya bersama Briana Jungwirth.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/style/foto/bank/originals/one-direction_20160730_133630.jpg)