Selebrita
Terjerat Narkoba, Onadio Leonardo Kirim Pesan Pilu ke Habib Jafar & Deddy Corbuzier: 'Sorry Banget'
Setelah tersandung narkoba, Onadio Leonardo sebut dua nama yang berarti baginya, Deddy Corbuzier dan Habib Jafar. Kirim pesan pilu hingga minta maaf.
Penulis: Wahyu Putri Asti Prastyawati
Editor: Putri Asti
Ringkasan Berita:
- Onadio Leonardo buka suara ucapkan terima kasih kepada orang-orang yang masih setia mendukungnya di masa sulit.
- Ada dua nama yang begitu berarti baginya, Deddy Corbuzier dan Habib Jafar.
- Sang musisi mengirim pesan menyentuh untuk keduanya hingga singgung maaf.
TRIBUNSTYLE.COM - Musisi sekaligus aktor Onadio Leonardo atau yang akrab disapa Onad kini tersandung kasus dugaan penyalahgunaan narkoba.
Mantan vokalis band Killing Me Inside itu tampak lesu saat keluar dari gedung Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) DKI Jakarta, Senin, 3 November 2025.
Wajahnya yang biasanya ceria kini tampak murung.
Sesekali, ia menunduk dalam diam, seolah menahan emosi yang tak mampu diucapkan dengan kata-kata.
Namun di hadapan awak media, Onad akhirnya membuka suara.
Dengan nada lirih, ia mengungkapkan rasa rindunya yang begitu dalam terhadap istri dan anak-anaknya.
“Kangen, kangen,” ucap Onad singkat.
Baca juga: Gelagat Onadio Leonardo Beda, Dokter Aisyah Dahlan Pernah Curigai Onad Kecanduan Narkoba: Pakai Ya?
Diketahui, anak-anak Onad kini tinggal bersama sang istri, Beby Prisillia.
Usai mengungkapkan kerinduannya, Onad juga menyampaikan terima kasih kepada orang-orang yang masih setia mendukungnya di masa sulit.
Ia menyebut dua nama yang begitu berarti baginya, Deddy Corbuzier dan Habib Jafar.
“Thank you, salam buat semua. Sorry banget ya, bilangin. Thank you, thank you, thank you,” ucap Onad dengan suara bergetar, dikutip Selasa 4 November 2025.
Sementara itu, polisi telah memastikan hasil tes urine Onad menunjukkan positif amphetamine, methamphetamine, dan THC.
Sang istri, Beby Prisillia, yang turut diperiksa, dinyatakan negatif narkoba dan sudah dipulangkan usai pemeriksaan selesai.
Perkembangan Kasus Narkoba Onadio Leonardo
Dalam pengembangan penyelidikan, polisi juga berhasil menangkap seorang pria berinisial KR yang diduga sebagai pemasok narkoba untuk Onad.
Pelaku KR ditangkap di kawasan Sunter, Tanjung Priok, Jakarta Utara.
Dari tangan pelaku, polisi menyita sejumlah barang bukti berupa sabu dan ekstasi dalam plastik klip.
Penangkapan ini menjadi kunci penting dalam membongkar rantai distribusi barang haram yang diduga terhubung dengan kasus Onad.
Sementara itu, polisi juga menggeledah rumah Onad di kawasan Perumahan Trevista Rempoa East, Ciputat Timur, Tangerang Selatan.
Dari hasil penggeledahan, ditemukan satu batang ganja dan papir yang kini telah disita sebagai barang bukti.
Aparat menduga sebagian ekstasi telah dikonsumsi sebelum penangkapan dilakukan.
Hal ini membuat penyidik terus mendalami kemungkinan keterlibatan pihak lain.
Kasus ini menambah daftar panjang selebriti tanah air yang tersandung masalah narkoba.
Publik pun lagi-lagi dibuat kecewa.
Padahal, Onad selama ini dikenal sebagai sosok humoris dan jujur.
Ia sering tampil di podcast bahkan acara hiburan religi dengan gaya bicara yang apa adanya.
(TribunStyle.com/Putri Asti)
Baca artikel terhangat TribunStyle.com lainnya di Google News
Ikuti dan Bergabung di Saluran Threads TribunStyle.com
Sumber: TribunStyle.com
| Jejak Digital Dugaan Perselingkuhan Hamish Daud dan Sabrina Alatas, 3 Foto di Thailand Jadi Bukti |
|
|---|
| Rumor Hamish Daud Mendua, Raisa Pernah Curhat Bakal Lakukan Ini Jika Diselingkuhi, Kini Nyata? |
|
|---|
| Aksi Heroik Uya Kuya Diselamatkan Jusuf Hamka Kala Terjadi Penjarahan, Rela Nyetir Mobil Sendiri |
|
|---|
| Adu Bisnis Ruben Onsu Vs Giorgio Antonio, Bandingkan Kekayaan Mantan Suami & Kekasih Baru Sarwendah |
|
|---|
| Hamish Daud Suka Wanita Cerdas? Beda Latar Pendidikan Raisa Vs Sabrina Alatas, Istri Dapat Nilai A |
|
|---|