Breaking News:

Bagi Update Transplantasi Rambut, Kevin Aprilio Kenang 50 Kali Dianestesi dan 18 Ribu Kali Ditusuk

Kevin Aprilio ceritakan perkembangan dari proses transplantasi rambutnya. Ia mengaku sempat 50 kali dianestesi dan 18 ribu kali ditusuk.

Instagram @kevinaprilio
Kevin Aprilio bagikan update dari transplantasi rambut 

Reporter: Febriana Nur Insani

TRIBUNSTYLE.COM - Kevin Aprilio ceritakan perkembangan dari proses transplantasi rambutnya. Suami Vicy Melanie tersebut juga mengenang momen 50 kali dianestesi dan 18 ribu kali ditusuk.

Musisi Kevin Aprilio berhasil mencuri perhatian publik lewat penampilan barunya.

Ya, suami Vicky Melanie tersebut memang baru saja menjalani transplantasi rambut di bagian jidat dan untuk menumbuhkan brewoknya.

Belum lama ini, Kevin Aprilio pun membagikan perkembangan dari proses tersebut.

Hal itu tampak pada postingannya di Instagram pada Jumat (2/4/2021).

Ia mengunggah potret dirinya yang kini berambut tipis dan memiliki brewok.

Baca juga: Curhat Kevin Aprilio, Biasa Gondrong Tapi Merasa Insecure, Transplantasi Rambut di Jidat dan Brewok

Baca juga: Kevin Aprilio Menjalani Cangkok Rambut, Addie MS Ungkap Mau Ikutan, Takut Anak dan Bapak Beda Wajah

Musisi Kevin Aprilio
Musisi Kevin Aprilio (Instagram/@kevinaprilio)

"10 hari setelah transplan.

Saya akan post lagi progresnya setelah beberapa hari / minggu kedepan agar mungkin terlihat perbedaannya.

Kondisi saat ini di jidat sudah mulai tumbuh, di brewok juga sudah mulai tumbuh," tulis Kevin.

Anak sulung Addie MS itu juga mengatakan rambutnya akan mengalami kerontokan terlebih dahulu.

Kevin menyebut hal itu sebagai bagian dari proses.

"Namun akan ada waktu dimana mereka akan rontok dulu bagian luarnya.

Akan tetapi akarnya akan tetap disitu dan setelah rontok luarnya, akan ada tumbuh bibit rambut baru yang memang tumbuh disitu," lanjutnya.

Pada tulisannya, Kevin mengenang momen transplantasi rambut yang ia jalani.

Baca juga: Apa Itu Transplantasi Jenggot? Tanamkan Rambut dari Bagian Tubuh Lain, Seperti Kevin Aprilio

Baca juga: Pakai Baju Seksi Disuruh Kevin Aprilio, Vicy Melanie Malah Jadi Sasaran Bully-an: Aku Kesel Banget!

Sumber: TribunStyle.com
Halaman 1/3
Tags:
Kevin Apriliotransplantasi jenggotFebriana Nur InsaniVicy Melanie
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved