Kabar Terbaru Bayi Mendiang Lina Mantan Istri Sule, Tampak Sehat saat Digendong Putri Delina
Kondisi terbaru putri bungsu mendiang Lina Jubaedah mantan istri Sule, Bintang tampak sehat digendong Putri Delina.
Editor: Ika Putri Bramasti
TRIBUNSTYLE.COM - Setelah bercerai dari Sule, Lina Jubaedah memang menikah lagi dengan seorang duda bernama Teddy.
Dari pernikahan tersebut, Lina Jubaedah melahirkan bayi perempuan.
Bayi Lina Jubaedah ini diasuh oleh suaminya, Teddy.
Lama tak terdengar kabarnya, begini kondisi bayi mendiang Lina Jubaedah dengan Teddy.
Bayi bernama Delina Bintang Aura Putri tersebut kini sudah semakin besar.
Terlihat ia digendong adik Rizky Febian yaitu Putri Delina.
• Rilis Single Melawan Demi Dunia, Rizky Febian Ajak Sule dan Putri Delina Galang Dana Covid-19
• Putri Delina Ulang Tahun, Anak Gadis Sule Sebut Kado Teristimewa: Doa untuk Lina Jubaedah
Momen tersebut terlihat dari postingan Instagram akun asep.hermanto_, Minggu (28/6/2020) lalu.
Pada postingan tersebut, ada video singkat yang memperlihatkan anak-anak Sule sedang berada di dalam mobil.
Tak hanya ada Putri Delina, ada juga Rizwan dan Ferdi.
Sementara itu, bayi bernama Bintang tersebut tampak sangat nyaman digendong Putri Delina.
Bayi kecil itu tampak anteng minum dari dot susu.
Pada keterangan foto postingan tersebut, tertulis bahwa Bintang sedang diajak jalan-jalan oleh anak Sule.
Akun Putri Delina pun ditandai pada postingan tersebut.
"Dede Bintang lgi jalan2 ama teteh..@putridelinaa."
Pada postingan itu juga, dicantumkan keterangan lokasinya sedang berada di Kota Bandung.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/style/foto/bank/originals/kebersamaan-putri-delina-dan-lina.jpg)