Berita Viral
Detik-detik Polisi India Bawa Masuk Mobil Sampai ke Bangsal IGD RS, Demi Tangkap Perawat Cabul
Ppenangkapan perawat yang diduga lecehkan dokter wanita di India ini curi perhatian. Bagaimana tidak, polisi bawa mobil sambil bangsal gawat darurat.
Editor: Febriana Nur Insani
TRIBUNSTYLE.COM - Proses penangkapan pelaku kejahatan memang kerap mencuri perhatian.
Seperti yang terjadi di India baru-baru ini di mana seorang perawat laki-laki diringkus polisi terkait dugaan pelecehan terhadap dokter wanita.
Menariknya, mobil polisi sampai masuk ke bangsal gawat darurat untuk menangkap perawat tersebut, bak film laga.
Ya, baru-baru ini tersebar video polisi India yang mengendarai mobil polisi di dalam bangsal darurat rumah sakit All India Institute of Medical Sciences (AIIMS) di Rishikesh, Uttarkhand, untuk menangkap satu pria.
Pria tersebut adalah Satish Kumar, seorang perawat yang dituduh melakukan pelecehan seksual terhadap seorang dokter wanita di rumah sakit itu.
Media India, NDTV, menggambarkan adegan penangkapan itu seperti film laga.
"Dalam klip berdurasi 26 detik, mobil polisi terlihat melaju melewati bangsal gawat darurat yang penuh sesak dengan deretan pasien di tempat tidur di kedua sisinya," lapor NDTV, Kamis (23/5/2924).
Sekelompok petugas keamanan terlihat membuka jalan bagi SUV tersebut, mendorong tandu yang membawa pasien keluar dari jalan yang akan dilalui mobil tersebut.
Mobil itu lalu melaju ke depan dengan beberapa petugas polisi terlihat di dalamnya.
Penangkapan tersebut cukup mengganggu pasien-pasien yang berada di ruangan tersebut dan membahayakan keselamatan mereka.
Namun, para polisi tersebut terlihat tidak terlalu mempedulikannya.
Baca juga: Nyeleneh! Pria India Kepincut Ibu Mertua, Ayah Mertua Justru Restui Istrinya Dinikahi Menantu

Sementara itu, polisi bergegas menangkap perawat Satish Kumar yang diduga melakukan pelecehan seksual terhadap seorang dokter wanita di dalam ruang operasi di fasilitas kesehatan utama.
"Satish Kumar juga diduga mengirimkan SMS cabul kepada dokter tersebut," kata Shankar Singh Bisht, petugas polisi Rishikesh kepada kantor berita PTI.
Kasus pelecehan itu memicu kemarahan para dokter di rumah sakit tersebut, yang kemudian melakukan mogok kerja dan protes di luar kantor dekanat untuk menuntut agar pelakunya dipecat.
Melihat banyaknya dokter yang memprotes, polisi memutuskan untuk pergi ke rumah sakit untuk menangkap Satish Kumar.
Sumber: Tribunnews.com
Pria Jepang Tetap Kerja Jadi Tukang Sapu Meski Harta Melimpah Punya 7 Apartemen, Terkuak Alasannya |
![]() |
---|
Kisah Pria di China Jadi Mahasiswa di Usia 60 Tahun, Akrab dengan Teman Sekampus: Merasa Lebih Muda |
![]() |
---|
Usia Hanyalah Angka, Nenek 68 Tahun di China Mendadak Viral, Jago Main Skateboard, Netizen Melongo |
![]() |
---|
Bukan Nikahan, Pesta Cerai Viral di Malang: Undangan, Dekorasi, dan Sound Horeg ala Resepsi |
![]() |
---|
Siapa Pemilik Restoran Bibi Kelinci Kopitiam yang Sedang Viral? Terungkap Nama dan Akun Instagramnya |
![]() |
---|