Tips dan Trik
5 Cara Mudah dan Ampuh Mengatasi Luka yang Bernanah Agar Tidak Menyebar Luas dan Cepat Sembuh
Lima cara mudah dan ampuh mengatasi luka yang bernanah agar tidak menyebar luas dan cepat sembuh, penyembuhan secara alami.
Editor: Tim TribunStyle
TRIBUNSTYLE.COM - Lima cara mudah dan ampuh mengatasi luka yang bernanah agar tidak menyebar luas dan cepat sembuh, penyembuhan secara alami.
Luka yang mengeluarkan cairan pucat atau nanah merupakan luka yang cukup serius.
Bekas luka pada kulit dapat menyebabkan seseorang kehilangan rasa percaya diri dan merasa tidak nyaman.
Sebelum kita menjelaskan secara detail cara mengobati bekas luka bernanah agar lebih percaya diri, mari kita pahami dulu penyebab timbulnya nanah pada luka tersebut.
Luka yang bernanah menunjukkan adanya infeksi, yang disebabkan oleh bakteri seperti Staphylococcus aureus. Bakteri tersebut masuk ke dalam tubuh, melalui lapisan kulit yang terbuka karena ketika terluka.
Selain keluar nanah, luka yang terinfeksi biasanya juga ditandai dengan gejala kemerahan, bengkak, dan terasa nyeri. Mengobati Luka Bernanah Agar lebih percaya diri, bisa coba melakukan langkah-langkah berikut untuk mengobati luka yang terdapat nanah.

Supaya luka bernanah tidak meninggalkan bekas yang terlihat jelas, jangan sesekali menggaruknya meski terasa gatal. Menggaruk luka dapat memperparah infeksi dan bisa menghambat proses penyembuhan.
2. Pakai salep antibiotik
Untuk mengatasi infeksi yang disebabkan oleh bakteri, bisa gunakan salep antibiotik pada luka bernanah. Pastikan menggunakan salep sesuai dengan petunjuk dokter, untuk membantu mengatasi infeksi.
3. Minum antibiotik

Selain secara topikal, pengobatan menggunakan antibiotik juga bisa dilakukan dengan cara oral. Dalam beberapa kasus, dokter meresepkan antibiotik dalam bentuk tablet atau kapsul untuk membantu melawan infeksi bakteri. Selalu ikuti petunjuk dokter dan selesaikan seluruh obat yang diberikan, meski gejalanya sudah membaik.
4. Jaga kebersihan
Penting untuk selalu menjaga kebersihan luka dan area sekitarnya selama proses penyembuhan. Ganti perban atau plester secara teratur sesuai petunjuk dokter, serta jangan menyentuh luka dalam kondisi tangan yang kotor.
5. Kompres air hangat

Selanjutnya bisa coba untuk mengompresnya menggunakan air yang sudah direndam dalam air hangat. Cara ini dilakukan dengan tujuan untuk mengurangi pembengkakan dan meredakan rasa nyeri.
Itulah cara mengobati bekas luka bernanah yang perlu dipraktikkan sehari-hari. ( grid.id/ Nurul Faradila )
Sumber: Grid.ID
5 Cara Mudah dan Efektif Mengatasi Muka yang Bopeng Karena Sedang Masa Pemulihan Akibat Jerawat |
![]() |
---|
5 Cara Mudah dan Efektif Menghilangkan Bekas Luka Bakar Supaya Cepat Pulih dan Kulit Tampak Sehat |
![]() |
---|
5 Cara Mudah dan Efektif Mengobati Sinus, Salah Satunya dengan Cara Konsumsi Vitamin C |
![]() |
---|
5 Cara Mudah dan Efektif Mencerahkan Kulit yang Kusan, Tanpa Harus Melakukan Oprasi Plastik |
![]() |
---|
5 Cara Mudah dan Efektif Mengatasi Bibir Kering, Pecah-pecah, Penyembuhan Secara Alami |
![]() |
---|