Breaking News:

5 Kegiatan Seru di Bulan Ramadhan Untuk Anak TK dan SD yang Lagi Belajar Puasa, Si Kecil Bahagia

Berikut ini ada 5 kegiatan seru di bulan Ramadhan untuk anak TK dan SD yang lagi belajar puasa, dijamin si kecil bahagia.

PWM TV
Berikut ini ada 5 kegiatan seru di bulan Ramadhan untuk anak TK dan SD yang lagi belajar puasa, dijamin si kecil bahagia. 

TRIBUNSTYLE.COM - Bagi anak-anak yang masih duduk di bangku Paud, TK, maupun SD, ibadah puasa merupakan salah satu hal yang cukup memberatkan karena harus menahan lapar dan haus dalam jangka waktu tertentu.

Untuk melatih anak-anak dalam berpuasa agar tetap semangat, guru dan orang tua harus kreatif dalam mengalihkan rasa lapar, haus, dan lesu anak-anak dengan mengajak melakukan kegiatan-kegiatan seru dan produktif.

Berikut ini ada 5 kegiatan seru di bulan Ramadhan untuk anak TK dan SD yang lagi belajar puasa, dijamin si kecil bahagia.

1. Kegiatan amal

Sekolah dapat mengorganisasi kegiatan penggalangan dana atau barang amal untuk membantu sesama yang membutuhkan.
Sekolah dapat mengorganisasi kegiatan penggalangan dana atau barang amal untuk membantu sesama yang membutuhkan. (Cahaya Islam)

Baca juga: 5 Amalan Sunnah Dianjurkan Rasulullah saat Sahur Selama Bulan Ramadhan 2024, Termasuk Makan Minum

Sekolah dapat mengorganisasi kegiatan penggalangan dana atau barang amal untuk membantu sesama yang membutuhkan.

Anak-anak dapat terlibat dalam mengumpulkan makanan, pakaian layak pakai, atau uang untuk disumbangkan kepada mereka yang kurang beruntung.

Melalui kegiatan ini, anak diajak untuk belajar tentang empati, kepedulian, dan keikhlasan dalam berbagi rezeki dengan sesama.

2. Buka puasa bersama

Mengadakan acara berbuka puasa bersama di sekolah, di mana siswa, guru, staf sekolah, dan bahkan orang tua bisa berkumpul untuk berbuka puasa bersama.
Mengadakan acara berbuka puasa bersama di sekolah, di mana siswa, guru, staf sekolah, dan bahkan orang tua bisa berkumpul untuk berbuka puasa bersama. (discoverityourself.com)

Mengadakan acara berbuka puasa bersama di sekolah, di mana siswa, guru, staf sekolah, dan bahkan orang tua bisa berkumpul untuk berbuka puasa bersama.

Acara ini tidak hanya memperkuat rasa kebersamaan dan silaturahmi di antara anggota sekolah, tetapi juga memberikan pengalaman berharga bagi siswa untuk merasakan kebahagiaan berbagi dan bersyukur bersama-sama.

3. Menghafal surat-Surat pendek Al-Quran

Bulan ramadhan dapat kamu jadikan sebagai momen untuk mengajarkan anak-anak dalam beribadah.
Bulan ramadhan dapat kamu jadikan sebagai momen untuk mengajarkan anak-anak dalam beribadah. (themuslimvibe.com)

Bagi umat muslim, bulan Ramadhan menjadi bulan yang penuh dengan keberkahan.

Di bulan ini, kita semua dianjurkan untuk memperbanyak ibadah kepada Allah SWT.

Bulan ramadhan dapat kamu jadikan sebagai momen untuk mengajarkan anak-anak dalam beribadah.

Kamu bisa mengajak dan mengajarkan anak-anak untuk membaca sekaligus menghafal surat-surat pendek dalam kitab suci Al-Quran.

Menghafal surat pendek Al-Quran adalah salah satu contoh kegiatan bulan ramadhan anak Paud, TK, dan SD yang seru dan bermanfaat untuk dilakukan.

Selain itu, menghafal Al-Quran juga dapat menjadi sarana bagi anak untuk mendapatkan pahala dan ridha dari Allah SWT.

4. Berkunjung ke panti asuhan

Berkunjung ke panti asuhan bisa jadi kegiatan seru yang dilakukan di bulan Ramadhan.
Berkunjung ke panti asuhan bisa jadi kegiatan seru yang dilakukan di bulan Ramadhan. (mStar)

Berkunjung ke panti asuhan bisa jadi kegiatan seru yang dilakukan di bulan Ramadhan.

Kegiatan sosial ini bisa dilakukan bagi anak TK, SD dan para guru untuk memberikan rezeki lebih berupa kebutuhan pokok.

Dengan melakukan kegiatan ini, bisa memberikan pelajaran untuk anak-anak bahwa berbagi merupakan hal yang baik dan semua manusia memiliki derajat yang sama.

Kegiatan berkunjung ke panti asuhan ini bisa menjadi kegiatan rutin selama bulan Ramadhan tiba.

5. Membuat kartu ucapan Ramadhan

Mengajak anak-anak untuk membuat kartu ucapan Ramadhan
Mengajak anak-anak untuk membuat kartu ucapan Ramadhan (Kolase/ Istimewa)

Mengajak anak-anak untuk membuat kartu ucapan Ramadhan dapat memberikan kepada teman-teman, guru atau anggota keluarga sebagai ungkapan kasih sayang.

Kegiatan ini tidak hanya mengasah keterampilan kreatif siswa, tetapi juga mengajarkan tentang nilai-nilai seperti kepedulian dan kebersamaan.

(TribunStyle.com/Ika Bramasti).

Sumber: TribunStyle.com
Tags:
Ramadhan 2024puasapanti asuhanTribunEvergreen
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

berita POPULER

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved