Breaking News:

Selebrita

PERJALANAN Cinta Sahrul Gunawan dan Dine Mutiara Aziz, Menikah Hari Ini, Berawal dari Urus Stunting

Hari ini, Sabtu (6/5/2023), Wakil Bupati Bandung, Sahrul Gunawan akan menikah dengan Dine Mutiara Aziz. Simak perjalanan cinta keduanya!

Kolase Istimewa
Sahrul Gunawan dan Dine Mutiara Aziz menikah hari ini, Sabtu (6/5/2023). Simak perjalanan cinta keduanya. 

TRIBUNSTYLE.COM - Hari ini, Sabtu (6/5/2023), Wakil Bupati Bandung, Sahrul Gunawan akan menikah dengan Dine Mutiara Aziz.

Langsung berniat persunting Dine Mutiara Aziz, Sahrul Gunawan sudah mengajak menikah sejak November 2022.

Sosok Dine Mutiara sukses membuat Sahrul Gunawan tertarik lantaran keduanya memiliki kesamaan di bidang politik.

Lantas seperti apa perjalanan cinta Sahrul Gunawan dan Dine Mutiara?

Baca juga: MENTERENG! Sosok Dine Mutiara Istri Baru Aktor Sahrul Gunawan, Janda Beranak 2, CEO Rumah Sakit

Sahrul Gunawan dan Dine Mutiara Aziz menikah hari ini, Sabtu (6/5/2023).
Sahrul Gunawan dan Dine Mutiara Aziz menikah hari ini, Sabtu (6/5/2023). (Kolase Sripoku.com)

"Awalnya aku ngurusin stunting di Kabupaten Bandung dan salah satu rumah sakit yang aktif bikin edukasi ke puskesmas itu di Rumah Sakit AMC," ujar Sahrul Gunawan dilansir dari Tribunsolo, Rabu (3/5/2023)

Setelahnya, mereka beberapa kali bertemu, dan dari pertemuan beberapa kali itu, Sahrul mengaku merasa cocok dan nyaman.

Ia pun merasa bisa menjadi dirinya sendiri saat bertemu dengan Dine.

"Gue apa adanya dan kami sama-sama sudah lama sendiri. Perjalanannya sesantai itu jadinya nyaman," ujarnya.

Selain itu, Sahrul Gunawan sering berkomunikasi via telepon yang bisa menghabiskan waktu ngobrol dua hingga tiga jam bersama Dine.

Hingga saat Sahrul ingin lebih sering bertemu, Dine justru melarang Sahrul menjemput ke rumahnya.

Hal ini pun membuat Sahrul bertanya-tanya dan kesal.

"Aku bilang ingin jemput ke rumah dia, tapi dia bilang nggak bisa. Udah 4 kali janjian di pinggir jalan, sopir aja nunggunya di depan kompleks."

"Aku marah. Alasannya apa sih, kok sampai nggak mau dijemput?" ujarnya sambil tertawa mengenang perjalanan cintanya.

Dine pun tertawa mendengar kisah Sahrul. Ia mengatakan setiap ketemu awalnya hanya diperbolehkan jemput dengan jarak 500 meter saja.

"Awalnya boleh 500 meter sampai pos satpam, terus 500 meter sampai dekat masjid."

Sumber: Tribun Sumsel
Halaman 1 dari 4
Tags:
Sahrul GunawanDine Mutiara AzizWakil Bupati Bandung
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved