Selebrita
'Saya Minta Maaf' Inara Tanggapi Somasi Tenri, Perselingkuhan Virgoun Tak Benar? 'Akan Dibuktikan'
Inara Rusli akhirnya muncul dan meminta maaf kepada Tenri Ajeng Anisa imbas catut namanya terkait perselingkuhan sang suami, Virgoun.
Editor: Febriana Nur Insani
Inara juga mengungkap beragam bukti percakapan hingga bukti transfer dugaan perselingkuhan suaminya yang terjadi sejak 2021.
Sebagai informasi, Virgoun dan Inara menikah pada 2014 dan telah dikaruniai tiga anak.
Virgoun Resmi Ajukan Talak Cerai Inara Rusli, Sepakat Tak Ributkan Harta hingga Hak Asuh Anak
Setelah sempat bungkam, kini Virgoun mengambil sikap tegas kepada Inara Rusli.
Rupanya talak cerai yang diungkapkan Virgoun untuk Inara Rusli bukan omong kosong belaka.
Tepat hari Kamis (4/5/2023) Virgoun resmi mendaftarkan talak cerai kepada Inara Rusli.
Dulu mengaku cinta hingga terkenang dalam lagu Bukti, kini Virgoun sudah tidak mau mempertahankan rumah tangga dengan Inara Rusli.
Diwakilkan oleh kuasa hukumnya, Virgoun mendaftarkan ikrar talak alias gugatan cerai ke Pengadilan Agama Jakarta Barat.

Baca juga: Disomasi Tenri Anisa, Inara Rusli Minta Maaf : Saya Ingin Fokus Selesaikan Masalah dengan Virgoun
"Sudah kita ajukan pendaftaran gugatan cerai, klien kita Virgoun," ujar Wijayono Hadi Sukrisno dikutip Sripoku.com dari YouTube Intens Investigasi, Kamis (4/5/2023).
"Itu sudah terdaftar dalam nomor register perkaranya 1377/Pdt.G/2023," jelasnya.
Wijayono mengungkap sidang perdana perceraian Virgoun dan Inara Rusli akan berlangsung rentang 12 hari ke depan.
Dalam materi persidangan cerai nanti, Virgoun hanya memprioritaskan dua hal penting.
"Hanya masalah cerai dan hak asuh anak. Masalah anak itu akan diasuh bersama, tidak ada perdebatan masalah itu," jelasnya.
"Sementara harta gono-gini tidak kita permasalahkan juga. Jadi cuma dua item aja," lanjutnya.
Persoalan hak asuh anak ternyata Virgoun dan Inara Rusli memilih untuk sepakat dilakukan secara bersama.
Sumber: Kompas.com
5 Fakta Konflik Ashanty Vs Mantan Karyawan, Dugaan Penggelapan Dana hingga Tuduhan Perampasan Aset |
![]() |
---|
Ameena Kecanduan Permen, Atta Halilintar Tegur Krisdayanti, Putri Aurel Hermansyah Sampai Buat Lagu |
![]() |
---|
Potret Reino Barack Bangun Masjid Megah di Perumahan Islami, Suami Syahrini Mau Mempererat Keimanan |
![]() |
---|
Momen Kesha Ratuliu Menangis Lihat Syifa Hadju Dilamar El Rumi di Swiss, Haru: Aku Udah Feeling |
![]() |
---|
Kakak Rizky Nazar Menangis Lihat Syifa Hadju Dilamar El Rumi di Swiss, Bocorkan Isi WhatsApp: OMG |
![]() |
---|