Selebrita
GEMAS Baby Moana Jalani Tradisi Tedak Siten, Buah Hati Ria Ricis dan Teuku Ryan Pilih Barang Ini!
Intip momen menggemaskan tedak siten yang dilakukan oleh baby Moana, buah hati Ria Ricis dan Teuku Ryan pilih barang ini.
Editor: Triroessita Intan Pertiwi
Baby Moana juga diperkenalkan dengan tradisi tinjak meninjak.
“Manjat memanjat juga, supaya kalau dia udah diatas tidak lupa dengan yang dibawah,” sebut Ria Ricis.
Bahkan saat Baby Moana dikurung, banyak sekali yang dipilih oleh anak semata wayangnya itu.
“Tapi kita harus bisa memilih salah satunya,” sebutnya.

Baginya memang banyak drama yang terjadi saat acara tersebut.
“Kemarin sempat latihan juga lebih dulu, karena Moana itu sering takut kalau melihat hal baru,” sebut Ria Ricis.
“Jadi butuh latihan dulu persiapan dulu,” sambung Teuku Ryan.
Menurut Ria Ricis ada banyak barang yang dipilih Baby Moana.
“Ada pilih dokter-dokteran, obat-obatan, gitar, masak-masakan, banyak pilihannya karena dia banyak menyukai hal baru,” sebut Teuku Ryan.
Baca juga: Ria Ricis Syok Ular Masuk Rumah, Diusir Diam, Istri Teuku Ryan Curiga: Jelmaan Jin, Kiriman Orang?
“Tapi yang Paling dibawa keluar kurungan justru stetoskop,” kata Ria Ricis.
Sementara menurut Oki Setiana Dewi, mengaku bahwa ini adalah tradisi pertama yang dilakukan oleh Ria Ricis.
“Kami bahagia karena tidak hanya didatangi oleh keluarga dan sahabat tapi juga didatangi santri dan guru AlQuran, dan datang juga keluarga papa dari Jawa Tengah,” sebutnya.
“Jadi acara seperti ini memang mengumpulkan keluarga besar,” kata Oki.

Debut Film Perdana, Teuku Ryan Jadi Pemeran Utama bareng Dea Annisa, Suami Ria Ricis: Siapkan Mental
Perdana suami Ria Ricis, Teuku Ryan membintangi film layar lebar berjudul 'Perjalanan Pembuktian Cinta'.