Selebrita
AKHIRNYA Nagita Slavina Review Mangga Harga 2 Juta Per Biji, Rafathar: Rasanya Mirip Yoghurt Diet
Nagita Slavina review rasa mangga harga Rp 2 juta per biji, Rafathar ingatkan rasanya mirip yang sering dikonsumsi sang ibunda.
Editor: Ika Putri Bramasti
TRIBUNSTYLE.COM - Nagita Slavina review rasa mangga harga Rp 2 juta per biji, Rafathar ingatkan rasanya mirip yang sering dikonsumsi sang ibunda.
Nagita Slavina diketahui sedang berlibur di Jepang bersama dengan keluarga.
Istri Raffi Ahmad itu mengaku jalan-jalan ke Jepang untuk memburu kuliner khas Negeri Sakura.
Dalam satu kesempatan, Nagita Slavina masuk ke dalam supermarket dan menemukan buah mangga seharga 18.000 yen atau sekitar Rp 2,099 juta per bijinya.
Selebgram Keanu Agl yang diajak Nagita Slavina liburan ke Jepang bersama keluarga sempat dibuat heran kala istri Raffi Ahmad membeli buah seharga jutaan rupiah.
Rupanya, keinginan ibu Rafathar dan Rayyanza untuk mencicipi lagi mangga asli Jepang itu sudah ditahan cukup lama.
Tak heran saat akhirnya dapat mencicipi buah mangga seharga Rp 2 juta itu, wajah Nagita langsung nampak sumringah.
Baca juga: Malu Diskakmat Rafathar, Raffi Ahmad Langsung Rajin Salat Subuh, Suami Nagita: Gue Langsung Jleb
Ia bahkan nampak tak dapat banyak berkata-kata.
Nampak dari video unggahan Youtube RANS Entertainment, tanpa harus menggunakan pisau kulit mangga dapat dikupas hanya dengan menarik kulit dari daging buahnya.
"Ini bisa langsung di lepas gini (kulit buah)," ujar Nagita Slavina dalam tayangan Youtube Rans Entertainment dikutip Minggu (19/3/2023).
Ekspresi tak jauh beda juga ditunjukkan Keanu kala mencicipi mangga itu.
"Emm sadis gak masuk akal sumpah, ini bukan mangga gila gila gak masuk akal," beber Keanu Agl.
Putra sulung Raffi dan Nagita, Rafathar pun dibuat penasaran dan tak tahan ingin mencoba pula.
Rasa mangga tersebut punya rasa mirip dengan yogurt yang sempat dikonsumsi oleh Nagita Slaviana saat diet.
"Yang ini tu (mangga) mirip yogurt mama yang untuk diet," ujar Rafathar Malik Ahmad.
"Oh iya rasanya kayak gini," lanjut Nagita Slavina.
Nagita Slavina sempat samakan mangga harga Rp 2 juta dengan mangga arum manis dari Indonesia.
Untuk mangga dari Jepang punyai rasa yang lebih juice dan lebih mengandung air sedangkan untuk mangga arum manis tidak terlalu banyak mengandung air.
Saking sukanya dengan mangga seharga Rp 2 juta, Nagita sampai makan daging buah yang masih tersisa di biji mangga.
Rayyanza Sakit
Raffi Ahmad bersama Nagita Slavina, Rafathar dan Rayyanza kini masih berada di Jepang untuk liburan.
Sejumlah destinasi disambangi Raffi dan keluarga kala berada di Negeri Sakura itu.
Tak cuma lokasi kuliner, namun sejumlah objek wisata populer juga disambangi.
Ya mereka juga menyambangi lokasi wisata yang jadi ikon negara Jepang yakni Gunung Fuji.
Mereka berangkat bersama dari hotel dengan kenakan jaket tebal dan topi untuk melindungi tubuh dari cuaca dingin.
"Oke gais sekarang kita udah sampai di Gunung Fuji, liat Rayyanza penampilannya seperti apa," ujar Raffi Ahmad dalam tayangan Youtube Rans Entertainment, Sabtu (18/3/2023).
Penampilan Rayyanza saat kenakan sweater hitam, topi warna-warni, hingga celana panjang sempat membuat Raffi Ahmad kegirangan.
Putra kedua Raffi Ahmad tersebut tampak stylist dengan outfit musim dingin yang dikenakan.
Rayyanza gembira saat berjalan di Fuji Safari Park dengan digandeng pengasuhnya, Sus Rini.
Namun sayangnya setelah kunjungan itu, Rayyanza Malik Ahmad jatuh sakit.
Hal tersebut sempat dibeberkan Raffi Ahmad dalam story instagramnya.
Rayyanza Malik Ahmad duduk lemas di stroller bayi sambil berselimut jaket yang ia kenakan.
"Kenapa lemes sayang ? kenapa sih sus?," tanya Raffi Ahmad.
"Lagi ini batuk pilek," jawab Sus Rini.
Rayyanza yang biasanya ceria untuk saat ini tengah flu.
Hidungnya merahnya semakin terlihat jelas ketika berada di cuaca dingin.
Namun Raffi Ahmad tak mempermasalahkan hal tersebut karena putra keduanya tak mengalami demam.
(Banjarmasinpost.co.id/Tribunbatam.id).
Artikel ini telah tayang di BanjarmasinPost.co.id dengan judul Nagita Slavina dan Keanu Agl Ungkap Rasa Buah Mangga Jepang Seharga Rp 2 Juta, Rafathar Penasaran
Sumber: Banjarmasin Post
| Kondisi Psikis Erika Carlina Setelah Putus, Terlanjur Dilamar Malah Disakiti DJ Bravy: 'Malu Banget' |
|
|---|
| Bukannya Sedih Titi DJ Malah Senang Stephanie Poetri Pilih Childfree, Diam-diam Sudah Punya 2 'Cucu' |
|
|---|
| Dari Sederhana hingga Tajir Melintir, Maia Estianty Ngaku Dulu Tampung Baju-baju Bekas Kris Dayanti |
|
|---|
| Asmara Erika Carlina & DJ Bravy Kandas, Apa Kabar DJ Panda? Terpantau Sibuk Manggung Sana Sini |
|
|---|
| Sabrina Chairunnisa Diingatkan Isi Dompet, Semprot Netizen saat Bahas Mandiri Finansial: Dari Dulu! |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/style/foto/bank/originals/raffi-ahmad-mengikuti-gelaran-new-york-fashion-week-nagita-slavina-tak-kuasa-menahan-tawa.jpg)