'Posisiku Sudah Janda' Nathalie Holscher Khawatir Didekati Mantan Pacar: Kamu Benar Mau Terima Aku?
Nathalie Holscher sempat khawatir didekati mantan kekasihnya. Tanyakan apakah mau menerimanya dengan status janda.
Editor: Heradhyta Amalia Primadhani
TRIBUNSTYLE.COM - Nathalie Holscher sempat khawatir didekati mantan kekasihnya.
Nathalie Holscher ramai dikabarkan balikan dengan mantan pacar.
Diakui Nathalie Holscher, ia menaruh rasa khawatir kala pria yang dipanggilnya Uda kembali datang di kehidupannya.
Kakak Nadya Holscher menyinggung soal statusnya kini yang bukan single lagi.
Nathalie memastikan apakah dia akan menerimanya.
Lantas bagaimana jawaban mantan pacar Nathalie Holscher?
Baca juga: Isu Balikan Mencuat, Nathalie Holscher Akrab dengan Mantan Pacar, Kenang Masa Pacaran: First Love
Mantan pacar Nathalie Holscher mengaku tak masalah balikan dengan eks istri Sule.
Pasca bercerai dari Sule, Nathalie Holscher terlihat kembali dekat dengan sang mantan pacar yang disebutnya dengan panggilan Uda.
Sosok mantan pacar Nathalie Holscher itu bahkan mengaku tak masalah balikan dengan eks istri Sule yang telah berstatus janda dan punya anak satu.
Hal itu diungkapkan langsung oleh Uda dalam video yang diunggah di kanal YouTube NATHALIE HOLSCHER, pada Sabtu (29/10/2022).
Video tersebut memperlihatkan Nathalie Holscher tengah berbincang dengan sang mantan pacar mengenai hubungan mereka saat ini.
Awalnya, Nathalie Holscher tampak ragu dengan Uda yang tiba-tiba kembali mendekatinya seusai bercerai dari Sule.
Ia lantas bertanya, apakah Uda benar-benar mau menerima statusnya yang saat ini adalah seorang janda dan memiliki satu anak.
"Kok tiba-tiba kamu balik lagi, tapi posisinya aku sudah janda, sudah ada anak, emang kamu mau terima?" tanya Nathalie Holscher.
Uda lantas menjawab bahwa ia mengaku tak masalah dengan status Nathalie Holscher yang saat ini merupakan janda anak satu.