Sifat Zodiak
Sering Kesepian, Sifat Zodiak 4 Bintang Ini Terlihat Paling Mandiri, Aries Tak Dengarkan Orang Lain
Berikut empat zodiak yang terlihat paling mandiri, ada Aries hingga Virgo, Zodiakmu termasuk?
Editor: Triroessita Intan Pertiwi
TRIBUNSTYLE.COM - Berikut empat zodiak yang terlihat paling mandiri, ada Aries hingga Virgo, Zodiakmu termasuk?
Seseorang yang memiliki sifat mandiri biasanya akan lebih memilih menyelesaikan semua masalahnya sendiri.
Mereka kuat menghadapi berbagai cobaan dan rintangan tanpa adanya penopang.
Sifat mandiri ini ternyata juga bisa dipengaruhi oleh zodiak yang mereka miliki.
Baca juga: AWAS Jaga Jarak, Sifat Zodiak 4 Bintang Ini Paling Cranky: Virgo di Urutan Teratas, Cancer Menyusul
Dirangkum dari berbagai sumber, astrolog menyebutkan bahwa ada 4 zodiak paling mandiri yang bisa melakukan semua hal.
Berikut penjelasan lengkap terkait ke-4 zodiak tersebut; bisa semua hal tetapi kerap kesepian lho!
1. Virgo

Di balik sifatnya yang sangat perfeksionis, ternyata Virgo kerap kali merasa kesepian dalam menjalani aktivitas sehari-hari.
Ini disebabkan oleh Virgo yang memang sangat mandiri dalam menyelesaikan seluruh tanggung jawabnya.
Zodiak ini hampir tidak pernah meminta banruan dari orang lain karena merasa bahwa dirinya bisa melakukan semua hal sendiri.
Tanpa sadar, Virgo malah menjauhi orang-orang karena kemandiriannya, sehingga berujung pada kesepian.
Baca juga: Jadi Kesayangan, Sifat Zodiak 4 Bintang Ini Jago Melucu & Sebarkan Kebahagiaan, Ada Aries dan Virgo
2. Aries

Karena enggan mendengarkan pendapat orang lain, Aries selalu berusaha untuk bisa mengerti banyak hal.
Dengan begitu, Aries bisa menjadi sosok mandiri dalam menyelesaikan seluruh tanggung jawab yang dimilikinya.
Sayangnya, kemandirian Aries membuat dirinya enggan meminta bantuan orang lain.
Sampai akhirnya, zodiak ini mengalami kesepian karena ketiadaan orang di samping mereka.
Baca juga: Gaya Sosialita, Ternyata Sifat Zodiak 5 Bintang Ini Suka Ngutang: Taurus Boros, Leo Hobi Self Reward
3. Cancer

Ternyata, Cancer merupakan pribadi yang sangat gemar untuk menyendiri ketika beraktivitas.
Hal tersebut yang pada akhirnya membuat zodiak ini menjadi sosok mandiri dalam menghadapi berbagai permasalahan hidup.
Tetapi sayang, Cancer kerap larut dengan kesepian ketika sedang menyendiri dalam menyelesaikan tanggung jawabnya.
Baca juga: Sifat Zodiak Pria 5 Bintang Ini Cuek Padahal Aslinya Bucin: Taurus Setia, Sagitarius Ikuti Kata Hati
4. Pisces

Menjadi sosok yang terlalu sensitif membuar Pisces enggan berkomunikasi terlalu lama dengan banyak orang.
Pada akhirnya, zodiak ini pun sering menarik diri dari orang-orang sekitarnya untuk menyendiri.
Tetapi, kebiasaan tersebut ternyata malah membuat Pisces merasa kesepian meskipun hidup mandiri tanpa bantuan orang lain.
Itulah penjelasan lengkap terkait 4 zodiak paling mandiri yang bisa melakukan banyak hal sendiri, tetapi kerap merasa sendiri.
AWAS Jaga Jarak, Sifat Zodiak 4 Bintang Ini Paling Cranky: Virgo di Urutan Teratas, Cancer Menyusul
Berikut empat zodiak yang dikenal paling cranky, ada Virgo hingga Pisces, zodiakmu termasuk?
Setiap orang memiliki emosi yang berbeda-beda, ada yang terlihat senyum-senyum namun beberapa menit kemudian marah-marah tidak jelas.
Emosi yang naik turun kerap membuat sebagian orang tidak bisa menempatkan dan mengendalikan diri.
Jika kamu pernah bertanya-tanya mengapa watak beberapa orang tampak lebih lincah daripada yang lain, bisa saja hal itu dipengaruhi zodiaknya.
Baca juga: Jadi Kesayangan, Sifat Zodiak 4 Bintang Ini Jago Melucu & Sebarkan Kebahagiaan, Ada Aries dan Virgo
Memang ada beberapa zodiak paling cranky yang lebih suka marah-marah tanpa alasan jelas jika sesuatu tidak sesuai dengan keinginannya.
Melansir Best Online, berikut adalah lima zodiak yang paling cranky dan menjauhkannya dari teman-temannya:
1. Virgo

Zodiak yang terkenal perfeksionis ini sebenarnya adalah sosok yang baik dan sopan sampai suatu ketika ada hal yang terjadi tidak sesuai dengan keinginannya.
Virgo bisa berubah menjadi kasar jika mereka merasa seseorang tidak mendengarkan mereka.
Secara umum, Virgo membiarkan hal-hal kecil mengganggu mereka. Namun zodiak yang perfeksionis ini tidak senang jika ada yang tidak pada tempatnya.
Sama halnya dengan harapannya yang harus menjadi kenyataan.
Baca juga: Drama Queen, Sifat Zodiak 4 Bintang Ini Suka Menyalahkan Diri Sendiri Demi Dapat Simpati, Ada Gemini
2. Cancer

Cancer adalah orang yang emosional, yang berarti mereka marah jika seseorang menyakiti mereka atau seseorang yang mereka cintai.
Jika Anda berteman dengan Cancer dan membuat mereka kesal, jangan mengharapkan konfrontasi; sebaliknya, mereka cenderung menutup diri dan menarik diri dari orang lain.
Jika mereka menjadi pemarah, mereka bisa naik turun, tidak dewasa, dan menyindir untuk menyembunyikan perasaan mereka yang sebenarnya.
Baca juga: Gaya Sosialita, Ternyata Sifat Zodiak 5 Bintang Ini Suka Ngutang: Taurus Boros, Leo Hobi Self Reward
3. Pisces

Zodiak paling cranky berikutnya adalah Pisces. Seperti Cancer, tanda air ini juga emosional dan sensitif.
Pisces memilih antara ingin bersosialisasi dan benar-benar menarik diri jika mereka tidak bahagia.
Jadi ketika tanda ini berduri, itu mungkin karena seseorang telah berbuat salah kepada mereka dan mereka memegangnya.
Baca juga: Sifat Zodiak Pria 5 Bintang Ini Cuek Padahal Aslinya Bucin: Taurus Setia, Sagitarius Ikuti Kata Hati
4. Capricorn

Capricorn bertujuan untuk selalu melakukan yang terbaik dan mereka mengharapkan orang lain bekerja sama kerasnya.
Capricorn diibaratkan pemarah ketika orang-orang di sekitar mereka tidak berusaha sekuat mereka.
Ini bisa sangat sulit jika kamu bekerja dengan Capricorn. Jika mereka melihat kamu bermalas-malasan, jangan kaget jika mereka memberimu sedikit peringatan.
Demikian adalah empat zodiak paling cranky yang bisa berubah suasana hati kapan saja ketika ada hal yang tidak berjalan sesuai harapannya.
(sonora.id / Gema Buana Dwi Saputra / Khumairo)
Artikel ini telah tayang di sonora.id dengan judul : 4 Zodiak Paling Mandiri, Bisa Melakukan Semual Hal tetapi Sering Kesepian dan 4 Zodiak Paling Cranky, Awas Jangan Dekat-dekat