Breaking News:

BUKAN Artis, Ternyata Ucok Baba Bercita-cita Jadi Tentara, Dipendam Karena Fisik: Nggak Tinggi Lagi

Ucok Baba ternyata punya cita-cita sebagai tentara, namun terpaksa dipendam karena kondisinya yang tak tumbuh lagi.

Penulis: Vidya Audina Gesty Arinda
Editor: Ika Putri Bramasti
Instagram @ucokk.baba
Ucok Baba punya cita-cita sebagai tentara, terpaksa dipendam karena fisiknya yang tak kunjung tinggi 

Terkait masa kecilnya, Irfan Hakim dan Raffi Ahmad pun penasaran, apakah dengan perbedaan pada tubuhnya ia mendapat perundungan dari teman-temannya.

Rupanya, perbedaan itu memang sempat membuat Ucok di bully.

"Tapi maaf bang Ucok, teman-teman kan biasanya nggak bisa difilter," ujar Irfan Hakim.

"Pernah di bully nggak?" timpal Raffi Ahmad.

Baca juga: Raffi Ahmad Penuhi Janji Belikan Mobil, Ucok Baba Puji Kebaikannya: No Settingan, No Prank

"Oh jelas, karena kita apalagi di sekolah.

Dari ratusan murid kita doang yang beda, pasti di-bully," tuturnya.

Tetapi, tak hanya pasrah dengan keadaan, Ucok Baba menjadikan perundungan itu sebagai motivasi untuk dirinya terus berprestasi.

"Tapi kan untungnya Bang Ucok pintar, katanya ya," papar Irfan Hakim.

"Iya juara kelas. Jadi aku dulu orangnya nggak pernah berpikir sedih apa gimana.

Aku pokoknya harus berprestasi. Juara kelas," tandas Ucok Baba.

Ucok Baba geram namanya tiba-tiba diseret dalam penipuan 

Usnan Batubara atau yang dikenal sebagai Ucok Baba merupakan aktor, presenter, pelawak, produser dan penyanyi asal Indonesia.

Sosoknya sendiri dikenal masyarakat karena tubuhnya yang mini atau secara medis disebut dengan penyandang akondroplasia.

Nama Ucok mulai melejit saat membawakan acara World Cup di RCTI bersama Dik Doank pada tahun 2002.

Ucok yang telah menikah dengan Rina Angelina pada tahun 1997, kini telah memiliki 5 orang anak yakni Ahmad Usriano Batubara, Septi Aulia Batubara, Adamayansyah Batubara, Ahmad Rizky Batubara dan Nabilla Shafa Fakhirah.

Baca juga: Masih Ingat Karen Vendela? Pernikahan dengan Boy William Batal, Beberkan Perasaan Tak Terduga Ini

Nama Ucok Baba diseret dalam penipuan
Nama Ucok Baba diseret dalam penipuan (Instagram/@ucokk.baba)
Sumber: TribunStyle.com
Halaman 2 dari 3
Tags:
Ucok BabatentaraRaffi AhmadIrfan Hakim
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved