Pernah Musuhan, Ayu Dewi Kesal pada Melaney Ricardo Tapi Tidak Benci, Beri Pesan untuk Istri Tyson
Melaney Ricardo akui pernah bermusuhan dengan Ayu Dewi. Saat divideo call Raffi Ahmad, Ayu Dewi tegas tak membenci istri Tyson Lynch itu.
Penulis: Wahyu Putri Asti Prastyawati
Editor: Delta Lidina Putri
TRIBUNSTYLE.COM - Melaney Ricardo akui pernah bermusuhan dengan Ayu Dewi. Saat divideo call Raffi Ahmad, Ayu Dewi tegas tak membenci istri Tyson Lynch itu.
Persahabatan Melaney Ricardo dan Ayu Dewi rupanya sempat diuji.
Sepeeti diketahui, keduanya tergabung dalam geng Menteri Ceria.
Selain Melaney dan Ayu Dewi, Luna Maya, Edric Tjanda dan iwet Ramadhan juga termasuk dalam anggota geng tersebut.
Namun, Melaney dan Ayu Dewi sempat bermusuhan selama setahun.
Belum diketahui apa masalahnya, Ayu Dewi mengaku sempat kesal dengan istri Tyson Lynch itu.
Baca juga: Rumah Tangga Sempat Retak, Melaney Ricardo Beber Pemicu Hilang Rasa dengan Tyson: Keenakan Sendiri
Hal itu terungkap saat Raffi Ahmada video call Ayu Dewi di depan Melaney baru-baru ini.
Raffi Ahmad bertanya pada Ayu Dewi mengenai perasaannya saat bermusuhan kala itu dengan Melaney.
"Eh kamu waktu itu sebenci apa sih sama Melaney waktu berantem?" tanya Raffi sambil memegangi ponselnya.
Ayu Dewi sendiri mengaku tidak pernah membenci Melaney.
"Nggak pernah benci, cuma sebel aja dikit," kata istri Regi Datau itu.
"Kenapa sih kalau boleh tahu alasannya (kesal)?" sahut ayah Rafathar itu lagi dengan ekspresi penasaran.
"Abis Melaney nggak cerita kalau dia lagi berantem sama Tyson sampe pisah lagi," kata Ayu Dewi.
"Eh itu sebelum prahara rumah tangga gue coy," timpal Melaney.
"Oh iya maaf, maaf," jawab Ayu Dewi spontan.

Baca juga: Orangtua Sempat Diisukan Pisah, Ini Potret Terbaru Chloe Anak Melaney Ricardo yang Beranjak Remaja
Terlepas dari permasalahan yang sempat membuat mereka bertengkar, Ayu Dewi mengaku sayang dengan sahabatnya itu.
"Tapi kamu sayang sama Melaney?" tanya Raffi menyambung.
"Sayang dong, dia mau jadi pengusaha lho sekarang," ucap Ayu Dewi.
"Kamu pesan-pesannya buat Melaney apa kan sekarang rumah tangga mereka udah baik-baik aja," ujar Raffi Ahmad.
"Pesan aku buat Melaney, satu, selalu ingat kata hati," pungkas Ayu Dewi diiringi tawa Melaney.
Simak video lengkapnya
Melaney Ricardo sempat mengaku hilang rasa dengan Tyson Lynch
Sementara itu, kondisi rumah tangga Melaney Ricardo dan Tyson Lynch terkuak.
Gonjang-ganjing rumah tangga Melaney Ricardo dan Tyson Lynch beberapa waktu lalu sempat jadi perbincangan hangat.
Dua belas tahun menikah, ternyata tak menjamin rumah tangga mereka adem ayem.
Sama seperti pasangan pada umumnya, Melaney dan Tyson pun juga merasakan adanya gesekan.
Dari gesekan itulah, Melaney sempat mengaku hilang rasa pada Tyson.
Hal itu diungkapnya langsung saat hadir di sebuah acara televisi.
Baca juga: Tyson Lynch Akhirnya Pulang ke Indonesia, Momen Lepas Rindu dengan Melaney Ricardo Disorot
"Saat itu memang seperti itu (sudah tidak ada rasa)" kata Melaney, dilansir Tribun Style dari YouTube Trans7 Official pada Selasa, 16 Agustus 2022.
Awalnya Melaney mengaku adanya permasalahan dengan Tyson.

Permasalahan semakin panjang lantaran Melaney memilih menjauh dari sang suami.
"Karena jauh jadi ada masalah, makin jauh," bebernya.
Oleh sebab itu, kini Melaney sadar bahwa kabur dari masalah tidak akan menyelesaikan apapun.
"Jadi buat ibu-ibu kalau ada masalah jangan kabur.
Karena kadang-kadang kita mikirnya, saat kita ada masalah itu perempuan butuh waktu. Tapi akhirnya keenakan sendiri," tambahnya.
Meurut Melaney, menikah bukanlah hal yang mudah dijalani.
Setiap pasangan harus bisa saling menghargai dan meredam ego masing-masing demi hubungan yang lebih baik.

Baca juga: Tyson Lynch Akhirnya Pulang ke Indonesia, Momen Lepas Rindu dengan Melaney Ricardo Disorot
Hal itulah yang dirasa Melaney sangat sulit untuk dilakukan.
"Karena kalau berdua kan bergesekan. Kan menikah itu kenapa susah? karena dua pribadi ini harus bergesekan, sama-sama bernegosiasi.
Saling memaafkan, 'yaudahlah yang nggak penting gausah dipikirin'. Itu kan nggak enak," pungkasnya.
Namun bersyukurnya, saat ini rumah tangga Melaney dan Tyson kembali adem.
Keduanya berhasil melewati fase dimana pernikahan mereka diuji.
Simak video lengkapnya
(TribunStyle/Putri)