VIRAL Restoran Berada di Kuburan Ramai Dikunjungi, Para Pembeli Menikmati Makan Dikelilingi 12 Makam
Bagi sebagian orang, kuburan merupakan tempat yang menyeramkan, tapi tidak untuk Krishnan, salah satu orang yang memiliki restoran di kuburan.
Penulis: Eri Ariyanto
Editor: Triroessita Intan Pertiwi
TRIBUNSTYLE.COM - Bagi sebagian orang, kuburan merupakan tempat yang menyeramkan. Tapi tidak untuk Krishnan Kutti, salah satu orang yang memiliki restoran di kuburan.
Pemilik restoran yang bernama Krishnan Kutti, diketahui membangun usahanya di atas kuburan.
Terlebih, terdapat 12 makam di area tersebut. Banyak yang mengira makam itu hanya buatan dan tidak nyata.
Sang pemilik restoran, Krishnan Kutti mengatakan jika restoran ini memang benar-benar dibangun di area kuburan, dikutip dari Lobak Merah, Minggu (31/7/2022).

Baca juga: VIRAL 4 Wanita Tembus Rekor Dunia Setelah Mendayung Sejauh 4.000 km dari California ke Hawaii
Krishnan Kutti juga menjelaskan jika dirinya membeli tanah yang merupakan bekas kuburan.
Meski mengetahui jika itu area kuburan, namun dirinya tetap yakin membuat restoran di area tersebut.
Peti-peti kuburan juga menjadi daya tarik tersendiri oleh para pelanggan.
Diyakini kuburan tersebut bekas pemakaman Islam.
Kuburan-kuburan tersebut dipagar untuk mencegah seseorang supaya tidak masuk tanpa izin.
Menurut Khirshnan, membersihkan dan memberi bunga ke peti-peti mati itu adalah kebiasaan yang kerap dilakukannya.
Hal itu dilakukan setiap pagi sebelum membuka restoran.
Khirshnan percaya jika makan bersama orang mati dapat membawa keberuntungan.
Hingga kini, restoran miliknya itu selalu jadi pilihan dan selalu ramai.
Baca juga: VIRAL Anjing Berjalan dengan 2 Kaki Seperti Manusia, Pernah Alami Kecelakaan, Kisahnya Menginspirasi
Baca juga: VIRAL Gadis Muda Cari Jodoh di Twitter, Ungkap Daftar Panjang Kriteria Pria Idaman: Emang Ada?
Viral Wanita dilamar di depan peti mati
Lamaran biasanya merupakan momen romantis yang dipenuhi kebahagiaan.