Minta Pisah Sejenak untuk Sembuhkan Diri, Suami Malah Punya Cewek Baru, Istri Beri Pembalasan
Minta pisah sementara dari istri untuk menyembuhkan diri, suami malah dekat dengan wanita lain, istri membalas, suami tak terima.
Editor: Amirul Muttaqin
Padahal, di Facebook suaminya ada keluarga dan juga teman-teman.
Sontak, sang istri kebanjiran pertanyaan dari para kerabatnya.
Banyak yang bertanya apakah pernikahannya berakhir, siapa sosok wanita tersebut, apa ada masalah di pernikahan mereka, dan lain-lain.
Wanita itu tentu kebingungan karena tidak tahu apa-apa.

Setelah itu, dirinya melakukan konfrontasi ke suami dan menanyakan perihal sosok wanita itu.
Sang suami mengatakan bahwa wanita itu hanyalah selingan saja dan tidak serius.
Sang istri terlanjur sakit hati karena tingkah dari suaminya tersebut.
Mereka pun menjalani terapi dan berusaha untuk mempertahankan rumah tangga.
Namun sang istri masih tak mau untuk tinggal serumah dengan suaminya.
Teman-temannya pun menyuruhnya untuk membalas perlakuan suaminya dengan membuat akun di aplikasi kencan online.
Saat suaminya tahu, suaminya malah marah besar dan bertanya siapa teman yang memberi saran itu.
Suaminya juga membela diri dengan mengatakan tak ada yang tahu apa yang dilaluinya saat sakit hingga membutuhkan orang lain seperti wanita yang dipostingannya.
Postingan tersebut menjadi viral di Mumsnet dan menuai berbagai reaksi.
Sebagian besar menyarankan agar dirinya berpisah saja dari suaminya.
"Move on, hubunganmu sudah usai, jangan bilang kamu punya anak dengan pria ini!" kata seorang netizen.