Jadi Istri Kedua, Artis Ini Tak Terima Disebut Jadi Penyebab Suami Bermasalah dengan Istri Pertama
Miera Leyana mengakui rumah tangga suami dengan istri pertamanya sedang bermasalah, namun dia mebantah jika masalah itu disebabkan karena dirinya.
Editor: Amirul Muttaqin
Bagi saya itu urusan suami dan istri pertama, biarlah mereka menyelesaikan sendiri demi kebaikan bersama.
Rasanya tidak adil pasangan poligami bercerai, tetapi mau menuding jari kepada madu.
Apa yang saya tahu, rumah tangga mereka memang bermasalah, tetapi tidak ada hubungannya dengan saya.
Apapun keputusan suami dan istri pertama, saya tidak akan ikut campur.
Itu murni pilihan mereka untuk menyelesaikan kemelut yang berkepanjangan," ungkap Miera dilansir dari Ohbulan pada Selasa 24 Mei 2022.
Miera menambahkan jika bukan ia yang menyebabkan perpisahan, namun karena suami dan istri pertamanya memang punya masalah pribadi.
"Saya tidak berpikir ini berkaitan dengan saya.
Jika tidak menikah dengan saya sekalipun, mereka memang ada masalah.
Sudah dua tahun saya menikah, anak sudah berusia setahun.
Adakah cerita yang buruk tentang saya?
Jujur, saya memang tidak mau tahu dan tidak ada hak untuk tahu.
Bagi saya biar suami dan madu yang menyelesaikan masalah rumah tangga mereka tanpa campur tangan siapapun.
Saya tidak pernah memaksa, sebaliknya suami dan madu sudah membuat keputusan.
Mungkin ini jalan dan keputusan terbaik untuk mereka."

Sebelumnya, pernikaha Miera dan Rosland dua tahun lalu memang sempat disebut tanpa izin dari istri pertama.