Tren Tekno
Cara Mengubah Latar Belakang dan Menggunakan Efek Google Meet di Laptop Atau PC, Ikuti Langkah Ini
Cara mengubah background dan menggunakan efek Google Meet di laptop atau PC dengan mudah.
Editor: Ika Putri Bramasti
TRIBUNSTYLE.COM - Pada saat pandemi, penggunaan Google Meet menjadi hal yang wajar untuk digunakan dengan berbagai tujuan.
Tujuan yang paling sering ialah untuk membuat rapat atau belajar online menjadi lebih menarik lagi.
Namun masih saja ada yang gagal dalam mengatur fitur virtual background Google Meet di laptop dan PC.
Mungkin bagi kalian yang menggunakan Google Meet di Smartphone sangat lah mudah.
Apalagi, tanpa harus mendownload aplikasinya tetapi bisa mengatur virtual background.
Baca juga: Tak Bisa Ketemu Pacar Selama PPKM Darurat, Ini 5 Tips Pacaran Online Pakai Zoom dan Google Meet
Baca juga: Simak 5 Cara Menghemat Kuota Internet di Google Meet dan Zoom, Meeting Online Aman, Paket Data Awet
Berbeda dengan kalian mengatur fitur ini pada Google Meet di laptop dan PC.
Kalian harus pintar memilih browser, agar bisa menggunakan virtual background pada kedua perangkat tersebut.
Lalu browser apa yang bisa diandalkan agar tidak gagal dalam mengatur virtual background Google Meet?
Bila kalian menggunakan browser Mozilla Firefox, kalian mungkin akan tidak bisa menggunakan virtual background Google Meet.
Ketika ingin mencobanya, muncul tulisan tidak adanya dukungan teknologi untuk fitur virtual background.

Oleh karena itu, jika kalian hanya memiliki Firefox, harap tambahkan browser Google Chrome atau Microsoft Edge.
Keduanya bisa digunakan untuk fitur virtual background pada Google Meet, bagaimana caranya?
Cara yang pertama ialah klik titik tiga vertikal untuk melihat pilihan menu.

Di menu tersebut terdapat pilihan ubah latar belakang, klik menu tersebut. Untuk langkah selanjutnya bisa ke halaman selanjutnya.

Langkah selanjutnya ialah kalian memilih latar belakang atau virtual background yang diinginkan.
Google Meet menghadirkan berbagai macam virtual background seperti blur, video, atau gambar saja, dan efek.
Pastinya tidak hanya orang tua, namun anak-anak yang sedang belajar online bisa senang. (Nextren.com/Zihan Fajrin).
Artikel ini telah tayang dan diolah kembali oleh TribunStyle.com dari Nextren.com