Sinopsis Film
Sinopsis Film Tracers Bioskop Trans TV Malam Ini Pukul 21.30 WIB, Aksi Kurir Sepeda Latihan Parkour
Inilah sinopsis film Tracers yang tayang di Bioskop Trans TV malam ini, Senin (2/11/2020) pukul 21.30 WIB.
Penulis: Gigih Panggayuh Utomo
Editor: Ika Putri Bramasti
TRIBUNSTYLE.COM - Inilah sinopsis film Tracers yang tayang di Bioskop Trans TV malam ini, Senin (2/11/2020) pukul 21.30 WIB.
Tracers adalah film drama aksi Amerika Serikat yang rilis tahun 2015.
Film yang disutradarai Daniel Benmayor ini menampilkan Taylor Lautner sebagai pemeran utama.
Ceritanya tentang seorang pemuda yang bekerja sebagai kurir sepeda, mengantar pesan ke kantor-kantor.
Masalah datang ketika kurir sepeda itu bergabung dengan komunitas parkour.
Bagaimana gambaran kisahnya? Simak sinopsis berikut ini.
Baca juga: Mengenang Sean Connery Meninggal Dunia, Ini 7 Film James Bond Legendaris yang Dibintanginya
Baca juga: Kejutan Manis, Film Petualangan Sherina akan Hadir dalam bentuk Animasi, Proses Sudah Tahap Akhir
Sinopsis Film Tracers
Cam, seorang kurir sepeda, setiap hari harus mengantarkan pesan, menempuh perjalanan di kota New York.
Suatu hari, Cam mengalami kecelakaan dan menabrak seorang wanita bernama Nikki yang secara tiba-tiba muncul di jalanan.
Rupanya, Nikki juga seorang pengantar pesan, tapi memanfaatkan keahlian dalam memanjat dan melompat melalui keterampilan parkour.
Karena tertarik dengan skill tersebut, Cam pun memutuskan bergabung dengan kelompok Nikki dan mulai belajar parkour.
Karena merupakan sesuatu yang baru, Cam harus mempelajari berbagai trik dengan tekun mulai dari awal.
Setelah dirinya menguasai semua trik parkour, kelompok Nikki malah menjebaknya dalam sebuah rencana perampokan.
Ketika Cam mengetahui rencana itu, dia berusaha untuk keluar dari kelompok tersebut.
Sekarang anggota kelompok Nikki malah mengincar dan ingin membunuhnya, agar rencana mereka tidak bocor.
Bagaimana kelanjutan kisahnya?
Temukan jawabannya nanti malam di Bioskop Trans TV pukul 21.30 WIB.
Link live streaming akan disertakan di akhir artikel.
Daftar Pemain Film Tracers
Taylor Lautner sebagai Cam
Marie Avgeropoulos sebagai Nikki
Adam Rayner sebagai Miller
Rafi Gavron sebagai Dylan
Christopher Jackson sebagai Lonnie
Luciano Acuna Jr. sebagai Tate
Josh Yadon sebagai Jax
Johnny M. Wu sebagai Jerry
Sam Medina sebagai Hu
Amirah Vann sebagai Angie
Christian Steel sebagai Joey
Wai Ching Ho sebagai Chen
Trailer Film Tracers
Saksikan live streaming film Tracers di Bioskop Trans TV, secara Live Streaming melalui link di bawah ini.
Disclaimer:
- Jadwal bisa berubah sewaktu-waktu tanpa pembertitahuan terlebih dahulu;
- TribunStyle.com tidak menjamin kelangsungan link Live Streaming;
- TribunStyle.com tidak bertanggung jawab terhadap copy rights dan kualitas siaran Live Streaming.
(TribunStyle.com/Gigih Panggayuh)
Baca juga: Film Petualangan Sherina 2 Siap Rilis 2021, Sherina Munaf Ternyata Bukan Hanya Jadi Pemeran
Baca juga: Profil Sean Connery, Pemeran Pertama Agen 007 di Film James Bond, Meninggal pada Usia 90 Tahun