Breaking News:

Ussy Sulistiawaty Unggah Potret Selfie saat Hamil 7 Bulan, Istri Andhika Pratama Tuai Pujian Cantik

Ussy Sulistiawaty unggah potret selfie-nya di usia kehamilan 7 bulan, istri Andhika Pratama tuai pujian cantik dari rekan artisnya dan warganet.

Penulis: Heradhyta Amalia
Editor: Triroessita Intan Pertiwi
Kolase TribunStyle (Instagram/ussypratama)
Ussy Sulistiawaty dan Andhika Pratama 

TRIBUNSTYLE.COMUssy Sulistiawaty unggah potret selfie-nya di usia kehamilan 7 bulan, istri Andhika Pratama tuai pujian cantik dari rekan artisnya dan warganet. 

Ussy Sulistiawati dan Andhika Pratama diketahui tengah menantikan kehadiran anak kelimanya. 

Tak terasa, kini usia kehamilan presenter Kabar Kabari ini telah menginjak usia 30 minggu. 

"30 weeks.. bismillah lancaaaaaarrrr," tulis Ussy dalam unggahan Instagram-nya. 

Di kehamilannya yang kian membesar, penampilan fisik wanita berusia 39 ini juga berubah. 

Ussy Sulistiawaty Beberkan Calon Anak Kelimanya Laki-Laki, Andhika Pratama: Pasti Mirip Aku

New Normal, Ussy Sulistiawaty Ajak Anak-anak Nge-mall, Istri Andhika Pratama Bersyukur Karena Ini

Namun menariknya, istri Andhika Pratama ini tetap mendapatkan pujian dari rekan artisnya dan warganet lainnya. 

Hal itu diketahui dari laman unggahan @ussypratama, yang diunggah Kamis (2/7/2020).

Rekan artisnya beri pujian untuk Ussy
Rekan artisnya beri pujian untuk Ussy (Instagram/ussypratama)

Tampak dari unggahan di atas, Ussy memposting potret selfie-nya sembari tersenyum ke arah kamera. 

"Semua MEMBESARRRR," tulis Ussy dalam unggahan Instagram-nya. 

Meski selfie di saat usia kehamilan 7 bulan, Ussy nampak tak terlalu menunjukkan perbedaan yang sangat nyata. 

Melihat unggahan ibu hamil ini, sejumlah rekan artis dan warganet pun memberikan pujian bahwa Ussy terlihat tetap cantik.

@meisya__siregar
Cantikkkk bgt glowinggg neng !!!

@isdadahlia
Tetep cantaaaakk yankk

@maudykoesnaedi
Apaaanyaaaaa.... masih abg imut gituuuu.

@ina.rachm****
Tambah cantiikkkkk tauuuuu

@shintashend****
Teteeeppp cantiiiqqqq koq kak

Sempat Dirawat karena Pendarahan, Ussy Sulistiawaty Ungkap Kondisi setelah Pulang dari Rumah Sakit

Sebelumnya, pasangan artis ini mengumumkan kehamilan anak kelima lewat YouTube Channel Ussy Andhika Official, Selasa (21/1/2020). 

Uniknya, saat Ussy hamil anak kelima ini diketahui bertepatan dengan waktu perayaan wedding aniversary mereka yang kedelapan.

Ussy Sulistiawaty Beberkan Calon Anak Kelimanya Laki-Laki

Sebelumnya, pasangan artis Ussy Sulistiawaty dan Andhika Pratama sedang menanti kelahiran calon anak kelima, laki-laki, mirip siapa?

Seperti diketahui, pasangan artis ini telah memiliki empat anak perempuan.

Keempat buah hati mereka bernama Nur Amalia Putri, Syafa Al Zahra, Shakeela Eleanor Ameera dan Sheva Elmira Lorrenia.

Setelah dikaruniai empat orang anak perempuan, Ussy membeberkan bahwa dirinya telah hamil lagi.

Kali ini, bakal calon bayi pasangan Ussy dan Andhika berjenis kelamin laki-laki.

Hal itu mereka beberkan melalui video yang diunggah di kanal YouTube mereka, Ussy Andhika Official, Rabu (17/6/2020).

Pada video family vlog tersebut, pasangan artis ini membagikan aktivitas selama menanti kelahiran calon bayinya.

Andhika setia menemani Ussy untuk memeriksakan kandungan ke dokter dengan metode 4D.

Mereka pun membicarakan soal wajah calon bayinya nanti, apakah mirip Andhika atau Ussy.

"Aku sih yakin 100 persen mukanya masih mirip aku," kata Andhika.

Menurutnya, si calon bayi bakal mirip dengan dirinya, lantaran pada pemeriksaan sebelumnya telah terlihat ciri-ciri hidung dan mata.

"Kemarin itu udah keciri dari hidungnya, dan dekok matanya mirip sama aku," imbuhnya.

Pada video vlog itu, mereka hanya boleh mengambil audio saja lantaran rumah sakit tidak memperbolehkan untuk mengambil gambar pada saat proses scan 4D.

Dari hasil scan 4D, sudah bisa dipastikan bahwa calon bayi Ussy berjenis kelamin laki-laki.

Bayi dalam kandungannya itu, sebagaimana dikatakan dokter, normal dan sehat.

Andhika Pratama dan Ussy Sulistiawaty beberkan calon anak kelima laki-laki.
Andhika Pratama dan Ussy Sulistiawaty beberkan calon anak kelima laki-laki. (YouTube Ussy Andhika Official)

Selama proses scan 4D Ussy dan Andhika kembali membicarakan soal kemiripan paras calon bayi mereka.

"Soalnya semua anaknya kayak bapaknya semua, dok, nggak ada yang kayak emaknya," ungkap Ussy kepada dokter.

Dalam perjalanan pulang dari rumah sakit, Andhika mengklaim bahwa calon anak kelimanya itu mirip dengan dirinya.

"Ibarat pertandingan sepak bola, baru babak pertama, kayanya skor aku udah unggul, tadi lihat fotonya, lihat rekamannya, sudah dipastikan di foto terakhir mukanya mirip dengan saya," tutur suami Ussy itu.

Menurutnya, bagian wajah si calon bayi dari hidung dan bibir sangat mirip dengannya.

"Generasi bibir dari Ussy Sulistiawaty, tidak ada di bayi yang terakhir ini," imbuh Andhika.

Ussy pun menimpali seraya tak mau kalah.

"Kita lihat saja hasilnya nanti," ungkapnya sambil menunjukkan hasil foto scan 4D.

Andhika menegaskan bahwa gen darinya lebih kuat.

Mengenang Masa Kecil Anak-Anaknya

Tak sabar menanti kelahiran calon anak kelima, Ussy Sulistiawati mengenang masa kecil anak-anaknya.

Hal itu ia ungkapkan dalam unggahan lewat akun Instagram pribadinya, @ussypratama.

Ussy juga membicarakan soal rambut anak-anaknya karena penasaran dengan rambut sang bayi di dalam perutnya.

"my curly girl

dari ke 4 anak gadis ku dulu kaka ara yang paling susaaaaahhhhhhhhh makannya,

mama nya sampe frustasi klo udah jam nya makan bisa 3 jam ga abis2 makannya,

sampe pernah di 1 waktu bawa ara ke ahli gizi biar makannya lahap,

berhasil walau ga lama,

untungnya makin besar mulai doyan ngemil dan makan pun akhirnya ga susah lagi kayak dulu

untuk temen2 yg masih suka nanya kenapa sheva beda sendiri rambutnya keriting..

hehehe anda salah...

sheva ga sendiri, ara pun dulu sama kritingnya..

nurun dari aq yg memang ikal,

andhika pun ikal makanya sheva makin2 kriwilnya

padahal pas lahir sheva lurus,

after di botakin lngs uwul2 lucuuuu

kk ara makin besar kritingnya makin ilang,

mungkin krn sering di blow n catok kayaknya

nah baby boy kira2 apa yaa??

keriting jg atau luruss kyak elea n kk amel," tulis Ussy di Instagram.

(TribunStyle.com/Heradhyta Amalia/Gigih Panggayuh)

Kehamilan Menuju 9 Bulan, Vanessa Angel Lincah Joget Tik Tok, Bibi Ardiansyah Sentil Soal Jalan Kaki

POPULER Kisah Mirip Sinetron, Suami Wanita Ini Jadi Ayah Tiri, Sang Ibu Hamil Tanpa Rasa Bersalah

Sumber: TribunStyle.com
Tags:
Ussy SulistiawatyAndhika Pratamaanak kelima Ussy dan Andhika
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved