Dwi Sasono Terjerat Narkoba
Posting Foto Suami Sesaat Sebelum Ditangkap, Widi Mulia Bagi Harapan Anak-anak untuk Dwi Sasono
Widi Mulia unggah potret sang suami beberapa waktu sebelum ditangkap polisi. Widi Mulia juga bagikan harapan anak-anaknya jika nanti ayahnya bebas.
Penulis: Febriana Nur Insani
Editor: Amirul Muttaqin
TRIBUNSTYLE.COM - Widi Mulia unggah potret sang suami beberapa waktu sebelum ditangkap polisi. Istri Dwi Sasono juga bagikan harapan anak-anaknya jika nanti ayahnya bebas.
Beberapa waktu lalu publik memang dikejutkan dengan penangkapan aktor Dwi Sasono terkait kasus narkoba.
Suami Widi Mulia tersebut diamankan Satresnarkoba Polres Jakarta Selatan pada (26/5/2020).
Dwi Sasono ditangkap polisi di rumahnya kawasan Pondok Labu, Jakarta Selatan dengan barang bukti ganja.
Berdasarkan pemeriksaan, Dwi mengakui memang mengalami ketergantungan terhadap barang haram tersebut.
Kini Dwi pun harus menjalani rehabilitasi di Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur.
Widi Mulia pun berusaha untuk tetap tegar demi ketiga anaknya.
• Dwi Sasono Direhabilitasi, Widi Mulia Bagikan Momen Haru Saat Suami Video Call dengan Anak-anak
• Pacaran Sejak SMA, Widi Mulia Ungkap Kisah Cintanya dengan Dwi Sasono: Setelah Pisah, Aku yang Modus
Baru-baru ini ibu 3 anak tersebut tampak mengunggah potret suaminya di Instagram pada Kamis (25/6/2020).
Widi mengaku foto tersebut diambil di hari yang sama dengan penangkapan Dwi.
Dalam beberapa foto yang diunggah Widi, Dwi terlihat menikmati suasana di area taman yang hijau.
Dengan mengenakan atasan panjang berwarna biru dongker serta celana panjang bermotif kotak-kotak, Dwi tampak sumringah.
Tak hanya membagikan potret Dwi Sasono sebelum ditangkap, Widi juga membagikan cerita haru saat anak-anaknya menyampaikan kerinduan pada sang ayah.
"Me: "Gimana rasanya ngga ada bapak di rumah selama ini?"
Den: "Kangen banget bu. Aku mau beliin bapak kamera. Karena bapak di rumah sakit ngga ada kamera. Yang dirumah juga kamera bapak udah lama. Kasihan.
Dru: "I miss his jokes. He's the best."
• Kepada Raffi Ahmad, Widi Mulia Kenang Pertama Kali Jenguk Dwi Sasono, Canggung hingga Marah-marah
• Dwi Sasono Terjerat Narkoba, Widi Mulia Terbuka pada Anak-anak: Bapak Lagi Mau Bertanggung Jawab
Me: "Tenang, selesai rehab bapak malah akan lebih lucu, kreatif, seru."
Dru: "Dan lebih responsible."
Lalu ibu terdiam mengamini.
Foto terakhir @dwisasono di tgl 26 Mei lalu, yang saya ambil pakai kamera lama yg dimaksud Den Bagus," tulis Widi.
Tak sedikit warganet yang merasa terharu melihat cerita Widi.
Mereka pun membanjiri kolom komentar dengan support untuk Widi dan anak-anak.
Widi Mulia Terbuka pada Anak-anak Soal Kasus Dwi Sasono
Widi memang cukup terbuka dan bijak saat memberi informasi kepada anak-anak terkait masalah yang sedang menimpa Dwi Sasono.
Hal itu terlihat saat dirinya tampil di acara Okay Bos Trans7.
"Jadi anak-anakku ini karena udah dari bayinya bareng sama kami, udah pasti tahulah perasaan ibunya kayak gimana.
Jadi aku harus moving on supaya mereka gak kayak merasa ada wah masalah besar.
Memang ada masalah, anakku yang pertama aku cerita bahwa masalahnya seperti ini. Aku terbuka.
Kayaknya aku by insting aja ya, karena susah nutupin sesuatu sekian lama, itu akan susah.
Dan juga media, mereka akan pelan-pelan akan baca. Buat aku sih akan lebih bijak kalau kita mempercayakan anak-anak ini untuk jadi bagian mencari solusi bersama-sama," papar Widi.
Istri Dwi Sasono itu pun mengumpulkan semua anaknya dan lekas menceritakan apa yang sebenarnya terjadi.
"Aku ngomong ke tiga-tiganya bahwa bapaknya harus pergi, kan nanti dia nyari kemana.
Bapak lagi mau bertanggung jawab sama satu kesalahan yang bapak buat.
Tapi bapak ini bukan orang jahat. Bapak dimana sekarang? Bapak sama teman-teman polisi yang mereka itu baik mau menjaga supaya bapak jadi lebih baik lagi," jelas Widi.
(TribunStyle.com/Febriana)
• Beranikan Jenguk Dwi Sasono di Penjara, Widi Mulia Akui Perasaannya: Aku Malu Tapi Harus Kuat
• FAKTA BARU Dwi Sasono, Akui Telah Gunakan Ganja Selepas SMA, Setengah Hidup Saya Sudah Terjerumus