Virus Corona
Heboh Corona di Indonesia, Hotman Paris Ragu Alat Pendeteksi di Bandara & Pelabuhan: Sudah Canggih?
Hotman Paris mempertanyakan izin WNA untuk keluar masuk ke Indonesia. Selain itu, Hotman Paris juga penasaran dengan alat proteksi di Indonesia.
Penulis: Febriana Nur Insani
Editor: Suli Hanna
TRIBUNSTYLE.COM - Hotman Paris mempertanyakan izin warga negara asing untuk masuk ke Indonesia. Selain itu, Hotman juga penasaran dengan alat proteksi untuk negara Indonesia.
Indonesia menambah panjang daftar negara yang terpapar virus Corona.
Hal itu menyusul dua warga Depok yang dinyatakan positif terjangkit virus Corona atau COVID-19, Senin (2/3/2020).
Hingga saat ini tercatat 76 negara di seluruh dunia telah mengonfirmasi adanya virus Corona.
• 16 Orang Positif Virus Corona di Vietnam Dinyatakan Sembuh! Terungkap Ini Tips yang Dilakukan

Berita tentang virus Corona memang membuat khawatir banyak pihak.
Salah satu orang yang cukup vokal dengan berbagai isu yang sedang booming ialah Hotman Paris.
Baru-baru ini pengacara kondang tersebut nampak memberikan masukan kepada pemerintah terkait pencegahan virus Corona.
Melalui Instagram pribadinya, Hotman terlihat begitu getol mewanti-wanti pemerintah untuk mengawasi keluar masuknya WNA di Indonesia.
• Curhatan & Perjuangan Pasien Virus Corona Untuk Sembuh, Beberkan Satu Poin Penting Demi Kesembuhan
• Guru di Sekolah Internasional di Jakarta Diduga Terinfeksi Virus Corona, Sekolah Diliburkan 14 Hari
• Begini Cara Menghindari Penyebaran Infeksi Virus Corona di Tempat Kerja, Sesuai Rekomendasi WHO
"Semua orang tua sekarang berusaha melindungi keluarganya dan anak-anaknya, pertanyaan kepada pemerintah Indonesia, apakah masih boleh orang asing bebas masuk ke Indonesia khususnya dari negara-negara yang terjangkit wabah virus Corona maupun orang-orang lokal yang pulang ke Indonesia.
Bagaimana cara mengatasinya, ini pertanyaan, apakah peralatan kita sudah cukup canggih di bandara maupun di pelabuhan.
Ini juga pertanyaan tolong dipikirkan, pemerintah Indonesia apa solusi yang terbaik mengenai apakah orang asing ataupun turis-turis yang dari negara-negara yang kena wabah Corona boleh ngga bebas masuk ke Indonesia.
Ini pertanyaan, boleh nggak?" ucap Hotman.

Postingan tersebut langsung mendapat reaksi beragam dari warganet.
ibu__salman_2116
Iyaa betul... mencegah lebih baik'dri pada mengobati
agus_irwansyah95
bagus pak pemerintah harus memikirkan masyarakat yg indonesia
• VIRAL Pasien Virus Corona Bocorkan Gambar-gambar Ruang Isolasi dan Perlakuan Petugas, Curhat Lelah
• Curhat Penggali Kubur Jenazah Suspect Corona di Semarang: Pemakaman Harus Selesai Dalam 2 Jam
mhiripbanz
Sebenarnya dlm kasus wabah penyakit inh negara RI yth harus mempunyai alat pendeteksi virus corona dan Cara membasmi virus tersebut
taufikhidayat1518
Iya harusnya negara terdampak stop dulu..ini masih bebas aja tuh.
brother.huang
Ada pepatah Tuntutlah Ilmu Hingga ke Negeri China...dan hr ini China mulai ada penurunan kasus yg signifikan dsna, ga ada salahnya sebagai negara sahabat minta sharing ke mereka ttng mslh ini
Munculnya virus Corona di Indonesia pun juga membuat masyarakat heboh soal masker.
Stok masker yang ada di pasaran pun seolah menjadi barang langka.
Tak hanya soal stok, harga masker pun juga mengalami kenaikan yang fantastis.
(TribunStyle.com/Febriana)

16 Orang Positif Virus Corona di Vietnam Dinyatakan Sembuh! Terungkap Ini Tips yang Dilakukan
Di tengah paniknya Negara Indonesia menerima virus corona, Negara Vietnam justru tengah merayakan kemenangannya.
Meski mengaku belum meraih kemenangan total, namun Vietnam boleh bersyukur atas kesembuhan dari 16 orang yang sempat terpapar virus corona ini.
Diketahui Vietnam juga menjadi negara asia yang ikut dihebohkan dengan virus corona.
• Curhatan & Perjuangan Pasien Virus Corona Untuk Sembuh, Beberkan Satu Poin Penting Demi Kesembuhan
• Begini Cara Menghindari Penyebaran Infeksi Virus Corona di Tempat Kerja, Sesuai Rekomendasi WHO
Total ada 16 warga Vietnam yang dinyatakan positif virus corona.
Kendati demikian, dengan mengikuti langkah-langkah yang tepat, akhirnya 16 orang Vietnam tersebut sudah dinyatakan sembuh total.
Bahkan sejak dinyatakan sembuh dari virus corona, 16 orang tersebut sudah kembali beraktivitas dan berkumpul bersama keluarga mereka.
Hingga kini Vietnam belum kembali melaporkan kasus infeksi virus corona menyerang warganya lagi.

Kasus terakhir infeksi di negara yang pernah pecah perang saudara itu tercatat pada 13 Februari lalu.
Meski begitu, mengutip Wakil Perdana Menteri Vu Duc Dam, Kementerian Kesehatan Vietnam menyatakan, jika diibaratkan perang, negara mereka baru memenangkan babak pertama.
"Kami belum meraih kemenangan total dalam pertempuran ini karena segalanya tidak bisa diprediksi," kata Kementerian Kesehatan Vietnam merujuk ke penyebaran virus corona di seluruh dunia.
Pasien terakhir, seorang pria berusia 50 tahun berinisial NVV, dinyatakan sembuh dan boleh pulang pada Rabu pekan lalu.
• Seorang Guru di Sekolah Internasional di Jakarta Diduga Terinfeksi Virus Corona, Begini Nasibnya
• Curhat Penggali Kubur Jenazah Suspect Corona di Semarang: Pemakaman Harus Selesai Dalam 2 Jam
NVV tertular dari putrinya, perempuan 23 tahun berinisial NTD.
Keduanya adalah warga Distrik Son Loi, Provinsi Vinh Phuc.
NTD adalah satu dari delapan pekerja sebuah perusahaan Jepang yang baru kembali dari Wuhan, China, yang menjadi pusat wabah, pada 17 Januari.
Enam di antara rombongan yang berangkat termasuk NTD positif terinfeksi virus corona.
Korban paling muda adalah bayi berusia tiga bulan, dengan yang tertua berumur 73 tahun.

Lalu seperti apa langkah-langkah sukses Pemerintah Vietnam hingga bisa menyembuhkan 16 warganya dari virus corona ini?
Dr Kidong Park, Kepala Perwakilan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) di Vietnam, mengatakan, kunci sukses Hanoi adalah "respons yang konsisten dan proaktif".
Kasus penyebaran virus corona berawal ketika dua warga China terinfeksi di Ho Chi Minh City pada 23 Januari.
Pemerintah Vietnam mendeklrasikan Covid-19 sebagai darurat nasional pada 1 Februari, tatkala enam orang terjangkit.
• VIRAL VIDEO Tak Takut Tertular Virus Corona, Warga Iran Ini Nekat Jilati Tembok Tempat Ibadah
• POPULER Kenapa 2 Orang Tinggal Bersama 2 Warga Depok Positif Virus Corona Tak Tertular? Ini Sebabnya
Kemudian 13 Februari, Kementerian Kesehatan Vietnam memerintahkan isolasi terhadap 10.600 penduduk Son Loi selama 20 hari sejak lebih banyak kasus virus corona terkonfirmasi di distrik tersebut.
Park menjelaskan, Hanoi mengaktifkan sistem respons mereka dengan mengintensifkan pengawasan, menggalakkan pengujian laboratorium.
Kemudian, memastikan tidak ada infeksi di fasilitas kesehatan, menyegel informasi negatif atau hoaks, hingga kolaborasi dari berbagai sektor.

Wakil Menteri Kesehatan Vietnam Nguyen Thanh Long mengatakan, belum ada vaksin yang ampuh untuk menyembuhkan virus corona.
Karena itu, mereka hanya mengandalkan prinsip dasar, pekerja medis harus mengikuti sejumlah protokol untuk menilai tingkat keparahan infeksi.
Pertama, dokter harus merawat orang yang menunjukkan gejala.
Kedua, pasien bakal mendapat level perawatan tinggi di mana mereka juga melakukan diet.
Ketiga, tim medis harus terus memperhatikan tingkat penyerapan oksigen dalam darah si pasien.
• VIRAL Chat WhatsApp Diduga Pasien Virus Corona Asal Depok, Berisi Permintaan Maaf & Keinginan Pilu
• Dua Warga Depok Positif Virus Corona, Ruben Onsu Ungkap Sempat Khawatir & Telepon Ayu Ting Ting
Selain berjibaku di rumahsakit, Pemerintah Vietnam juga melakukan perlindungan kepada siswa dengan tetap meliburkan kegiatan belajar mengajar.
Jutaan murid dari 63 kota dan provinsi seantero Vietnam hingga saat ini masih belum bersekolah sejak ditutup pada Tahun Baru Imlek.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Umumkan Seluruh Penderita Virus Corona Sembuh, Apa Tips Vietnam?"