Breaking News:

Tata Cara Mandi Junub Pria & Wanita, Apakah Ada Perbedaan? Ustaz Khalid Basalamah Menjelaskan

Inilah penjelasan Ustaz Khalid Basalamah mengenai tata cara Mandi Junub / Mandi Wajib, termasuk ada tidaknya perbedaan antara pria dan wanita.

YouTube Khalid Basalamah Official
Ustaz Khalid Basalamah. 

Inilah penjelasan Ustaz Khalid Basalamah mengenai tata cara Mandi Junub / Mandi Wajib.

Penjelasan Ustaz Khalid Basalamah juga termasuk ada tidaknya perbedaan Mandi Junub / Mandi Wajib antara pria dan wanita.

Bagi yang ingin membersihkan hadas besar, simak yuk penjelasan Ustaz Khalid Basalamah tentang Mandi Junub !

TRIBUNSTYLE.COM - Mandi Junub atau Mandi Wajib menjadi kewajiban seorang muslim untuk membersihkan diri dari hadas besar.

Hadas kecil dapat disucikan dengan berwudhu, sedangkan untuk hadas besar wajib dibersihkan dengan melakukan Mandi Junub.

Selain wajib dilakukan bagi umat muslim yang mengalami mimpi basah serta melakukan hubungan suami istri, Mandi Junub juga wajib dilakukan jika darah haid dan nifas telah berhenti.

Selain itu, bertemunya dua kemaluan meski tidak keluar air mani juga harus melakukan mandi junub.

Jika umat muslim tidak melakukan Mandi Junub setelah mengalami beberapa hal tersebut, maka tubuhnya masih dianggap najis.

Kemudian bagaimana tata cara Mandi Junub untuk pria dan wanita?

Apakah ada perbedaan?

Simak penjelasan Ustaz Khalid Basalamah soal tata cara Mandi Junub terlebih soal ada tidaknya perbedaan antara pria atau wanita.

Instagram/lensamu
Instagram/lensamu

Dikutip TribunStyle.com dari Media Sunnah Jakarta, berikut penjelasannya :

Ustaz Khalid Basalamah menjelaskan bahwa tata cara mandi wajib bagi pria dan wanita adalah sama.

"Tidak ada bedanya, sama saja," ujar Ustaz.

Berikut Tata Cara Mandi Junub Pria dan Wanita berdasarkan penjelasan Ustaz Khalid Basalamah :

Pada mulanya, membasuh telapak tangan sebanyak tiga kali.

Setelah itu membasuh wajah tiga kali.

Kemudian membersihkan kemaluan dari kotoran sisa.

Setelah membasuh, baru melakukan wudhu seperti hendak sholat.

Selesai berwudhu, kembali mengambil air dan menyela sisi kanan kepala sampai terasa di kulit kepala.

Kemudian itu siram sisi kanan badan dan mengguyur badan secara keseluruhan.

Ustaz Khalid Basalamah kemudian memberikan penjelaskan boleh tidaknya menggunakan tambahan sabun atau shampo saat mandi junub.

Dikatakan sang Ustaz, boleh menggunakan sabun / shampo.

Dijelaskan juga bahwa sebagian ulama menganjurkan untuk mencuci kaki ketika mandi junub, karena dikhawatirkan masih ada sisa-sisa kotoran tertumpuk di kaki.

Berikut video penjelasannya :

Sebelum mandi junub alangkah baiknya untuk melafalkan niat terlebih dahulu.

Dikutip TribunStyle.com dari wisatanabawi.com, berikut bacaan niat mandi junub secara lengkap :

Niat mandi junub secara Umum

Bahasa Arab

نَوَيْتُ الْغُسْلَ لِرَفْعِ الْحَدَثِ اْلاَكْبَرِ فَرْضًا ِللهِ تَعَالَى

Latinnya :

“Nawaitul Ghusla Lifrafil Hadatsil Akbari Fardhan Lillahi Ta’aala.”

Artinya :

“Aku berniat mandi besar untuk menghilangkan hadast besar fardhu karena Allah ta’aala.”

Instagram/muslimmyway
Instagram/muslimmyway

Niat mandi junub Setelah Haid

Bagi wanita yang selesai menstruasi atau datang bulan atau haid wajib untuk melakukan mandi junub.

Berikut Bacaan Niatnya dalam Bahasa Arab :

نَوَيْتُ الْغُسْلَ لِرَفْعِ حَدَثِ الْحَيْضِ ِللهِ تَعَالَى

Latinnya :

“Nawaitul Ghusla Lifraf il Hadatsil Haidil Lillahi Ta’ala.”

Artinya:

“Aku niat mandi wajib untuk mensucikann hadast besar dari haid karena Allah Ta’ala.”

Instagram/
kajian.harian.islam
Instagram/ kajian.harian.islam

Niat mandi junub Setelah Nifas

Nifas adalah keluarnya darah dari rahim seorang wanita karena melahirkan atau setelah melahirkan.

Selama masa nifas, seorang wanita dilarang melaksanakan salat, puasa, dan berhubungan dengan suaminya.

Berikut Niatnya dalam Bahasa Arab:

نَوَيْتُ الْغُسْلَ لِرَفْعِ حَدَثِ النِّفَاسِ ِللهِ تَعَالَى

Latinnya:

“Nawaitul Ghusla Liraf il Hadatsil Nifasi Lillahi Ta’ala.”

Artinya:

“Aku niat mandi wajib untuk mensucikan hadast besar dari nifas karena Allah ta’ala.” (TribunStyle/Listusista)

Sumber: TribunStyle.com
Tags:
Mandi JunubUstaz Khalid Basalamahtata cara mandi junub dan bacaan niat doanya
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

berita POPULER

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved