9 Tahun Lalu Kenal, Inka Christie Baru Menikah dengan Pria yang Didoakannya Pada Tahun 2019 Ini
Kebahagiaan tengah menyelimuti penyanyi rock wanita asal Indonesia, Inka Christie.
Editor: Ika Putri Bramasti
TRIBUNSTYLE.COM - Lady rocker era 90-an itu resmi menjadi istri Sandiego Africo atau Igo, keduanya melangsungkan pernikahan di Bandung, Jawa Barat pada Sabtu, 27 April 2019.
Kebahagiaan tengah menyelimuti penyanyi rock wanita asal Indonesia, Inka Christie.
Pasalnya belum lama ini Inka melepas status lajangnya.
Namun siapa sangka perjalanan kisah asmara mereka ini terbilang cukup lama, ternyata mereka telah saling mengenal sejak 9 tahun lalu.
• Ingat Inka Christie? Pernah Tenar Duet Bersama Amy Search Isabella, Kabar Sekarang Bikin Pangling!
"9 tahun lalu dia punya grup band, waktu itu saya punya sodara, ponakan, ponakan saya selalu ngelihat bandnya dia kalau latihan terus saudara saya bilang, kamu mau dikenalin ga?" ujar Inka saat Grid.ID jumpai di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (8/5/2019).
"Salah satu pemain band itu. Katanya orangnya baik, pendiam. Itu 9 tahun lalu ya. Terus kami pernah salaman waktu itu."
"Agak malu malu sih dua-duanya. Terus ada perasaan yang beda. Itu 9 tahun lalu, tapi selama 9 tahun itu perasaan itu tidak pernah luntur sampai 2019," tambahnya.
• Merinding! Sempat Jadi Model Video Klip Saat Muda, Kisah Hidup Sarita Mirip Lirik Lagu Inka Christie
Selama 9 tahun komunikasi mereka tak selalu mulus, lantaran disibukkan oleh pekerjaan masing-masing. Namun Inka mengaku ia sendiri yang mulai membuka kembali komunikasi tersebut
"Tapi yang terakhir itu saya yakin yang 2019 itu lebih memberanikan diri. Kita via WhatsApp, saya bilang ke dia soal perasaan, baru mulai terbuka sedikit-sedikit," ungkap Inka
"Nah mulai sangat terbukanya itu malah pas setelah menikah. Itu baru mengungkapkan bahwa sebenarnya selama 9 tahun itu memendam rasa,” sambungnya.
Terlepas kembali berkomunikasi dengan Igo, Inka sebelumnya sudah punya firasat kalau akan segera naik pelaminan. Firasat Inka Christie semakin terasa saat awal tahun 2019.
"Saya punya keyakinan 2019 nikah. Jadi waktu itu Januari akhir, saya bilang ke mama saya. Saya manggil mama saya ibu, kenapa ya bu saya selalu teringat laki-laki yang saya kenal dalam tahlilan. Ibu saya bilang kamu selama ini harus rajin doa," ucap Inka
Inka pun sempat menjalankan ibadah umrah dan memanjatkan doa. Namun ternyata doanya tersebut dikabulkan oleh Tuhan. Akhirnya Inka dipertemukan dengan pria yang telah dikenalnya sejak lama.
"Ya memang kita percaya enggak percaya sih awalnya kayak mimpi. Dia sendiri waktu di pelaminan bilang kayak mimpi ya. Memang semuanya serba cepat ya, kenalnya sudah lama di 2019 kita ketemu lagi dan memutuskan untuk menikah," pungkasnya. (*) (GRID.ID/Nurul Nareswari).
Artikel ini telah tayang di GRID.ID dengan judul Cerita Inka Christie Meminta Jodoh di Tanah Suci Hingga Menikah dengan Seorang Pria yang Dikenalnya Sejak 9 Tahun Lalu
Subscribe kanal YouTube dan Like fanpage Facebook TribunStyle.com berikut ini:
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/style/foto/bank/originals/inka-christie_20161007_225919.jpg)