Potret Terbaru Ustaz Arifin Ilham yang Tengah Dirawat di RS, Putra Kesal Ada Hoax soal Kondisi Ayah
Foto-foto terbaru Ustaz Arifin Ilham yang tengah di rawat di RS. Putranya kesal ada kabar hoax sebut ayahnya telah meninggal, begini kondisinya kini.
Penulis: Anggra Prasasti
Editor: Melia Istighfaroh
Di tengah kondisi ayahnya yang sedang sakit, Alvin Faiz sempat dibuat kesal dengan kabar hoax yang beredar.
Hoax menyebut bahwa Ustaz Arifin Ilham meninggal dunia.
Dalam sebuah unggahan, Alvin pun memberikan klarifikasi mengenai kabar tersebut.
"Berita HOAX bertebaran di sosial media, teman2 jangan percaya sebelum kami selaku keluarga mengkonfirmasi ya.
Ini kondisi abi tadi malam ketika teman2 @teukuwisnu @ariekuntung @agoozerahman menjenguk dan melihat langsung kondisi abi @kh_m_arifin_ilham .
Kita selaku keluarga, hanya minta doanya kepada teman2 semua untuk kesembuhan abi, semoga Allah angkat penyakitnya, aamiin,"

Istri sang ustaz, Yuni Djamaluddin juga sempat membagikan potret kondisi suaminya.
Dirinya menuliskan doa agar Ustaz Arifin Ilham bisa segera sehat kembali.

(TribunStyle.com, Anggra)