Sampaikan Terima Kasih Pada Netizen yang Sudah Peduli Padanya, Nikita Mirzani Titipkan Pesan Ini
Ibu 2 anak ini juga beranggapan jika sewaktu-waktu dia melepas hijabnya, maka para netizen ini pula lah yang akan menghujatnya.
Penulis: ninda iswara
Editor: Diah Ana Pratiwi
TRIBUNSTYLE.COM - Keputusan Nikiita Mirzani untuk berhijab mendapat banyak dukungan.
Tak sedikit mereka yang sempat membenci Niki kini justru menjadi ngefans.
Bahkan mereka juga menunjukkan kepedulian pada Niki yang tampaknya kini tengah diuji.
Banyak yang respect dan peduli padanya setelah memutuskan berhijab, Niki tak lupa untuk berterima kasih.
• 6 Bulan Menikah, Ardina Rasti Akhirnya Hamil Calon Anak Pertama, Selamat!
Lewat Instastory @nikitamirzanimawardi_17, istri Dipo Latief ini mengunggah sebuah tulisan.
Niki berterima kasih pada netizen yang sudah peduli dengannya.
Namun Niki juga menyampaikan sebuah pesan pada mereka.
Seperti yang TribunStyle.com kutip, Niki berpesan agar netizen tak mengatur hidupnya.
• Vicky Shu Siap-siap Lahiran di Rumah Sakit, Sang Adik Beri Bocoran Jenis Kelamin Si Jabang Bayi
Niki hanya ingin para netizen ini tak lagi ikut campur dalam kehidupannya.
Menurut Niki, para netizen ini tak tahu apa-apa tentang perjalanan hidupnya.
Ibu 2 anak ini juga beranggapan jika sewaktu-waktu dia melepas hijabnya, maka para netizen ini pula lah yang akan menghujatnya.
Niki hanya meminta agar dirinya bisa menikmati proses hijrahnya saat ini.

Keputusan Nikita Mirzani untuk berhijab memang cukup mengejutkan.
Niki yang kerap tampil seksi dengan gaya bicaranya yang ceplas-ceplos membuat banyak orang sebal.
Namun kini Niki muncul dengan pribadi yang baru.
• Disamakan dengan Bowo Alpenliebe, Demian Aditya Urungkan Niat Bertemu dengan Para Magician Medan
Niki terlihat lebih anggun dengan pakaian tertutup.
Tak hanya itu, foto-foto seksi di galeri Instagram Niki juga sudah banyak yang dihapus.
Kini Niki justru semakin menikmati proses hijrahnya. (TribunStyle.com/Ninda Iswara)
Yuk Subscribe YouTube dan Like Fanpage TribunStyle.com di bawah ini: