Tak Kalah dengan Hotman Paris, Ini Deretan Mobil Mewah Sunan Kalijaga Sekaligus Rincian Harganya!
Porche Cayenne Trubo 4.8 Triptonik milik Sunan Kalijaga berwarna merah.
Penulis: Burhanudin Ghafar Rahman
Editor: Amirul Muttaqin
TRIBUNSTYLE.COM - Kita tahu pengacara kondang Hotman Paris kerap muncul dengan mobil yang mewah
Tak hanya Hotman, Pengacara lain seperti Sunan Kalijaga , selalu juga memamerkan kemewahan mobilnya dalam setiap kesempatan.
Bahkan Ia tak segan juga kerap memamerkan dalam media sosial miliknya
Lalu apa saja yang dimiliki Sunan Kalijaga ini?
• Setelah Pamer Gelar Kebangsawanan Baru, Kini Roro Fitri Perlihatkan Deretan Mobil Mewahya
Melansir dari Instagram Sunan dan GridOto.com daberikut rincian selengkapnya:
1. Hummer H2
Selain Jeep Rubicon dan Cherokee Liberty, Sunan Kalijaga melengkapi koleksi SUV-nya dengan mobil pabrikan Amerika ini.
Harga mobil bekas Hummer H2 diperkirakan Rp1 miliar.
2. Ranger Rover
Enggak cuma satu, pengacara ini punya dua unit Ranger Rover berkelir hitam,
Harga mobil ini ada di kisaran Rp1 miliar hingga Rp2,5 miliar.
3. Jaguar XF
Tak hanya SUV, Sunan Kalijaga juga punya sejumlah mobil sedan mewah salah satunya Jaguar XF. Harganya diperkirakan Rp1,5 miliar.
4. Chrysler 300c
Lagi-lagi dengan kelir hitam. Mobil ini pernah ia bawa untuk siaran langsung di sebuah stasiun televisi swasta.
Harga bekasnya diperkirakan Rp550 juta, sedangkan harga barunya mencapai Rp1,3miliar.
5. Porsche Cayenne
Kali ini bukan kelir hitam. Porche Cayenne Trubo 4.8 Triptonik milik Sunan Kalijaga berwarna merah.
Mobil ini dijual dengan harga Rp3,8 miliar. (TribunStyle.com/ BGR)
Pamer Uang Sekoper, Ternyata Ada Banyak Kejanggalan Loh di Foto Sunan Kalijaga Ini! Uang Mainan Ya?
Pengacara satu ini selalu menjadi buah bibir masyarakat.
Hal ini karena kontroversi yang selalu dibuatnya ada saja.
Sunan Kalijaga terkenal dengan beberapa kontroversi yang dibuatnya.
• Sok-sokan Pamer Harta, Netizen Temukan Kejanggalan di Uang Sunan Kalijaga Ini
Mulai dari kedekatannya dengan Jennifer Dunn ketika kasus narkobanya silam.
Kemudian ia juga menikahkan anaknya dalam usia yang masih sangat belia.
Salmafina Sunan menikah dengan Taqy Malik pada usia 18 tahun.
Namun pernikahan anaknya tidak berlangsung lama, karena pada akhir tahun kemarin Salam kembali ke rumah.
Sunan Kalijaga bahkan membawa 100 pengacara untuk menyelesaikan kasus perceraian anaknya.
Sunan Kalijaga juga kerap membuat kontroversi lainnya.
Apalagi ia kerap mengunggah harya kekayaannya dalam akun Instagramnya.
Namun dalam beberapa unggahan, banyak kejanggalan yang ditemukan.
Sebelum ini Sunan Kalijaga mengunggah video uang dollarnya yang berantakan.
Namun ternyata foto tersebut sama persis dengan yang ada di akun Instagram lain.
Kini Sunan kali jaga mengunggah foto baru lainnya.
Ia mengunggah uang rupiah yang diletakan dalam sebuah koper.
Namun dari unggahannya tersebut akun Instagram @ratu.gosip mengunggah kejanggalannya.
Foto yang diunggah kemarin (1/2/2018) ini diberi lingkaran dan tanda panah pada gambar-gambar yang aneh.
Pertama, uang pecahan 10.000 ini terdapat tulisan uang mainan.
Kemudian dua tumpukan uang seratur ribu, ternyata dibawahnya merupakan pecahan lain yang lebih kecil.
Dibawah uang saratus ribu ini pecahan sepuluh ribu dan lima ribu rupiah.
Melihat keanehan ini banyak netter yang nyinyir pada bapak dua anak ini.
• Duet Maut! Sunan Kalijaga dan Farhat Abbas Foto Bareng Sambil Pamer Uang!
@inarianiati "Kemaren nyomot gepokan dollar dr ig. Skrng pamer uang mainan. Kalah sama anak2 yg uang mainannya macem2 bentuknya. Doh bener2 gila nih lama2"
@ila792016 "Anak istri nya ga malu apa?py suami n bpk alay"
@incessarfin21 "Ya allah itu uang hanya titipin jangan sombong dgn apa yg kita punya saat ini roda kehidupan itu berputar. Istri x sama anakx gk malu ya punya bapak yg suka pamerin uang (LEBAY) bgt sihh bapakx uang segitu dipamerin"
@annetaylor28 "Wkwkwkwk ngakak gw,,,halu dan norak nih pengacara"
@chiccamw "Dia nyindir siapa sih? Tadinya gw respect sm Om Sunan, tp jadi ilfeel maximal"
@enno_romi "Uang mainan ya ternyata" (TribunStyle.com/Asytari Fauziah)
