Wasit Asing ini Mendadak Hentikan Pertandingan Karena Kumandang Azan, Salut!
Aksi wasit satu ini membuat seisi stadion bertepuk tangan memberikan apresiasi.
Penulis: Tisa Ajeng Misudanar Azryatiti
Editor: Amirul Muttaqin
TRIBUNSTYLE.COM - Seorang wasit pensiunan Liga Inggris tengah menjadi perbincangan muslim dunia gara-gara lakukan hal ini, bikin salut!
Mark Clattenburg, dirinya dikenal sebagai wasit pensiunan Liga Inggris.
Dirinya saat ini tengah menjadi perbincangan warganet dunia.
Bukan karena keputusan kontroversialnya sebagai juri lapangan hijau.
Ia mendapat banyak pujian dari pecinta sepak bola sekaligus para umat muslim dunia.
• Tak Sengaja Menyandung Wasit, Pemain Asal Brasil Ini Diganjar Kartu Merah, Cek Videonya!
Belum lama ini, dirinya memimpin laga Piala Raja Arab Saudi antara Al Feiha melawan Al Fateh.
Pertandingan ini berakhir dengan skor imbang dan harus dilanjutkan ke babak tambahan.
Pada awal babak tambahan tepatnya memasuki menit ke-95, Mark menghentikan pertandingan karena terdengar suara azan dari masjid yang ada di dekat stadion.
Sontak saja aksinya ini membuat Stadion King Salman bin Abdulaziz bertepuk tangan memberikan apresiasi kepada wasit asing ini.
Ia sempat menghentikan pertandingan ini selama tiga menit.
Usai kumandang azan selesai, Mark langsung meniup peluit memulai pertandingan kembali.
Tak hanya penonton yang memberikan apresiasi kepada Mark Clattenburg, namun para warganet dari berbagai penjuru dunia memberikan pujian, termasuk Indonesia.
English Referee Mark Clattenburg, pauses a football game in Saudi Arabia to give respect to the Adhaan (Call to Prayer) pic.twitter.com/zSrTOx5Lzu
— . (@Alhamdhulillaah) January 25, 2018
@Redmen87529598, "Ma shaa Allah beautiful."
@rz1801, "Alhamdulillah. Respect mark."
@ConvrzApp, "That is class pure respect."
Saat masih aktif di Inggris, Clattenburg merupakan wasit yang disegani di Liga Inggris loh. (TribunStyle.com/Tisa Ajeng)