Gara-gara Hal ini, Jin BTS Kembali Mendapat Julukan Baru dari Netizen, Kali ini Apa ya?
Jin BTS kembali mendapat julukan baru dari netizen, kali ini gara-gara hal ini ia mendapat julukan keren lainnya.
Penulis: Tisa Ajeng Misudanar Azryatiti
Editor: Desi Kris
TRIBUNSTYLE.COM - Jin BTS kembali mendapat julukan baru dari netizen, kali ini gara-gara hal ini ia mendapat julukan keren lainnya.
BTS saat ini tengah berada di puncak popularitas.
Para anggota yang memiliki karisma masing-masing sukses menarik perhatian banyak penggemar.
Tak hanya melalui lagu, BTS membuat banyak orang kepincut karena sikap mereka, wajah tampan sampai foto-foto masa lalu.
• Tak Hanya HOLLAND, 7 MV K-Pop ini Usung Tema LGBT, No. 6 Plot Twist-nya Dapet Banget!
Salah satu anggota BTS yang punya banyak penggemar adalah Jin.
Member tertua Bangtan ini memang dikenal memiliki kepercayaan diri yang tinggi.
Ia bahkan bangga mendapat julukan 'Worldwide Handsome' dari penggemar.
Kali ini, Jin kembali menjadi sorotan netizen dan mendapat julukan baru yang nggak kalah dari 'Worldwide Handsome'.
Dilansir Tribunstyle.com dari forum Pann, netter tengah memperbincangkan tentang sikap Jin yang begitu supel bahkan kepada idol senior sekalipun.
Seorang penggemar beberapa grup membagikan bagaimana ia dibuat gemas saat menonton fancam soloist Hwang Chi Yeol.
Di acara tersebut, penyanyi solo ini nampak canggung karena sendirian.
Ia mencoba menikmati lagu sambil bertepuk tangan.
BTS duduk tempat di belakangnya, Jin yang melihat penyanyi senior ini canggung sendirian pun tak tinggal diam.
• Dianggap Ikut Mengada-ada Soal Pernikahan Ayu Ting Ting, Mbah Mijan Dapat Imbasnya
Pemilik nama asli Kim Seokjin itu langsung melangkah ke depan, dan mengajak Hwang Chi Yeol berjoget bersama-sama.
Keduanya bahkan mengobrol dengan akrab dan terekam kamera penggemar.
Netizen dibuat jatuh hati pada pribadi Jin yang ternyata supel banget.
Dan ini bukan pertama kalinya Jin kerap nongol di forum Pann karena sifat dan kebaikannya jadi perbincangan netizen.
Bahkan setiap postingan di Pann, netizen selalu berkomentar, "It's him again?".
Karena hal ini, Kim Seokjin mendapat julukan baru yakni “it’s-him-again guy (또얘남)”.
Banyak netizen yang kagum dan naksir pada kepribadian komplit dari Jin BTS.
• Tersebar Video Gading Marten Diduga Bermesraan dengan Wanita Seksi, Suami Gisella Ngamuk Lambe Turah
Gimana menurut kalian guys?
(TribunStyle.com/Tisa Ajeng)