Akhirnya Tunangan, Postingan di Instagram Keenan Pearce 'Habis'! Tinggal 1 Unggahan Ini, Penasaran?
Semenjak putus dengan Raisa, hubungan Keenan Pearce dan pacarnya jarang diketahui publik.
Penulis: Asytari Fauziah
Editor: Delta Lidina Putri
TRIBUNSTYLE.COM - Hubungan di masa lalu selalu menarik untuk diulik.
Sebelum menikah dengan Hamish Daud, Raisa sempat berpacaran dengan cowok ganteng ini.
Keenan Pearce sempat menjadi kekasih Raisa dulu cukup lama.
Keduanya sempat menjalin hubungan selama 4 tahun.
• Sandiaga Uno - 8 Kalimat Campur Aduk dan Enggak Jelas dari Wagub DKI Ini Akan Bikin Kamu Ngakak!
Namun tiba-tiba hubungannya putus di tengah jalan.
Bahkan tidak lama setelah putus, Keenan terlihat sudah mempunyai pacar baru.
Keenan bahkan memberikan pembelaan ketika pacarnya dihina warganet.
Semenjak itu hubungan Keenan Pearce dan pacarnya jarang diketahui publik.
Kini mendadak muncul kabar pertunangan Keenan Pearce.
Pertunangan ini diunggah oleh akun gosip Instaram @makrumpita (16/12/2017).

Dalam foto pertama, Keenan dan Ghyan terlihat menggunakan motif kain yang sama.

Dalam foto ini Keenan tidak berfoto dengan Ghyan.
Namun TribunStyle.com telusuri akun instagram Keenan Pearce semua postingan instagramnya.
Postingan dalam akun instagram Keenan tinggal 1 buah dan diunggah 3 hari lalu.
Bahkan fitur komentar dalam postingan tersebut dimatikan oleh Keenan.

Caption postingan tersebut juga hanya 1 kata, "Home."
Video tersebut hanya berupa siluet seorang wanita di tepi pantai pada saat matahari terbenam. (TribunStyle.com/Asytari Fauziah)