Gak Habis Pikir! Rekam Aksi Kebut-kebutan di Jalan, Boy William & Ayu Ting Ting Banjir Teguran
Kebut-kebutan di jalan sambil ber,ain ponsel, kedua artis papan atas ini pun membuat banyak orang tak habis pikir.
Penulis: Indita Kameswari
Editor: Delta Lidina Putri
TRIBUNSTYLE.COM - Mengendarai motor sambil bermain ponsel adalah suatu hal yang begitu bahaya.
Apalagi jika mengendarai motor sambil kebut-kebutan.
Hal tersebut yang baru saja dilakukan oleh Boy William dan Ayu Ting Ting.
Boy dan Ayu merupakan dua sahabat yangsudah kenal lama.
• Stuntman Alami Kecelakaan Fatal, Teriakan Istri Demian, Sara Wijayanto Dicurigai Hanya Akting?
Meski tak setiap hari bertemu, keduanya dikenal begitu akrab.
Saat ini Boy dan Ayu kabarnya tengah menggarap sebuah projek film baru bersama.
Keduanya dipercaya membintangi sebuah judul film.
Karena membintangi film yang sama, keduanya pun kerap bertemu.
Boy dan Ayu selalu menghabiskan waktu bersama dengan seru-seruan.
Salah satunya adalah dengan berkeliling kota Jakarta menggunakan sepeda motor.
Dilansir TribunStyle.com dari akun Instagram Lambe Lamis, Senin (4/12/2017).
Boy terlihat mengendarai motot yang dibonceng oleh Ayu.
Rupanya ibu satu anak tersebut begitu ketakutan saat Boy menambah laju kecepatan motornya tersebut.