Live Streaming
Live Streaming MotoGP Aragon 2017 Trans7 - Nonton di Ponsel
Live streaming MotoGP Aragon lewat HP di sini mulai pukul pukul 19:00 WIB.
Penulis: Verlandy Donny Fermansah
Editor: Suut Amdani
TRIBUNSTYLE.COM - Live streaming MotoGP Aragon lewat HP di sini mulai pukul pukul 19:00 WIB.
Maverick Vinales akan start paling depan race pada race setelah merebut pole position kualifikasi GP Aragon, Sabtu (23/9/2017).
Sedangkan rekan satu tim Valentino Rossi melengkapi baris depan.
Kendati start dari posisi ketiga, capaian ini cukup mengesankan bagi Rossi mengingat pembalap pemilik nomor 46 ini baru pulih dari cedera patah kaki kanan, tiga mingu silam.
• Jadwal MotoGP Aragon 2017 dan Hasil Kualifikasi - Valentino Rossi Mengejutkan!
Tim pabrikan Yamaha mendominasi kualifikasi GP Aragon dan menempatkan Vinales sebagai polesitter.

Pole di Aragon merupakan yang kelima bagi Vinales setelah GP Qatar, Le Mans, Mugello dan Misano.
Pembalap Ducati, Jorge Lorenzo, juga tampil menawan dan berhasil merebut posisi start kedua.

Sementara posisi keempat ditempati pembalap LCR Honda, Cal Crutchlow mengungguli Marquez yang harus puas strat kelima.
Rekan setim Marquez, Dani Pedrosa akan mengawali balapan dari posisi keenam di depan pembalap Ducati Dovizioso, dan Aleix Espargaro dari Aprilia.
Melengkap 10 besar ada pembalap Aspar, Alvaro Bautista yang akan start dari posisi kesembilan dan Andrea Iannone dari Suzuki.
Berikut posisi start pembalap GP Aragon.


MotoGP Aragon akan digelar Minggu (24/9) mulai pukul 19:00 WIB.
Live streaming MotoGP Aragon bisa ditonton lewat HP di sini mulai pukul pukul 19:00 WIB.
(Tribunstyle.com/Verlandy Donny Fermansah)
Inilah Penyebab Valentino Rossi Dapat Panggilan The Doctor
Siapa yang nggak tahu pembalap keren ini?
Bahkan ada yang bilang kalau nggak ada dia, Moto GP jadi nggak seru.
Rossi emang dikenal sebagai salah satu pembalap yang jadi ikon Moto GP.

• Hasil MotoGP Misano 2017, Marquez Menang Dramatis, Lorenzo Terjatuh, Kualat sama Rossi?
Di usianya yang menginjak 38 tahun, Rossi masih tetap digemari banyak orang dan masih mengaspal serta menyalip pembalap lain dengan indah.
Nah, salah satu panggilan akrab Rossi adalah The Doctor.
Bahkan nama ini nempel di bagian belakang kostumnya dengan nomor 46 yang jadi kebanggaannya.
Tapi kenapa ya kok Rossi dipanggil dengan panggilan itu?

Dilansir dari wikipedia.org, ternyata semuanya bermula saat ia naik ke kelas 500 cc pada tahun 2000 lalu.
Rossi yang naik kelas dari 250 ke 500 cc ternyata merasa ia harus berjuang lebih serius lagi.
Ia berpendapat bahwa di kelas 500 cc ini, ia ingin bersikap kalem, pemikir dan tenang seperti doktor.
Di Italia sendiri, gelar doktor diberikan kepada seseorang yang sudah mencapai jenjang tertentu.

Ayah Rossi sendiri mengatakan bahwa mungkin tidak ada alasan khusus pemanggilan tersebut.
Namun The Doctor di Italia berarti seseorang yang dihormati dan penting.
Lucunya lagi, nama Rossi di Italia adalah nama keluarga yang lazim untuk para doktor.
Sejak saat itulah, Valentino Rossi akhirnya sering dipanggil The Doctor. (*) (Grid.id/Irene Cynthia Hadi )
Artikel ini dipublikasikan Grid.Id dengan judul "Wahhh....Ternyata Gara-Gara Ini Valentino Rossi Disebut "The Doctor"!! Hayo Kamu Tahu Nggak Kenapa??"