Breaking News:

Tertib Abis! Santainya Minho SHINee Saat Tiba di Bandara Jakarta, Patut Dicontoh Nih!

Yay! Minho SHINee sudah tiba di Jakarta dan siap bertemu penggemarnya malam nanti (20/9).

Penulis: Tisa Ajeng Misudanar Azryatiti
Editor: Dimas Setiawan Hutomo
Soompi.com
Minho SHINee. 

TRIBUNSTYLE.COM - Yay! Minho SHINee sudah tiba di Jakarta dan siap bertemu penggemarnya malam nanti (20/9).

Nampaknya sejak kunjungan Lee Soo Man ke Jakarta beberapa waktu lalu, para idol dari SM Entertianment silih berganti mengunjungi Jakarta.

Setelah sebelumnya ada Taeyeon dan Hyoyeon SNSD yang hadir memeriahkan acara Countdown Asian Games 2018, kini giliran idol cowok ini.

Siapa lagi kalau bukan Minho SHINee.

Personel SHINee ini dikabarkan akan ikut memeriahkan acara ITA atau Indonesia Television Awards.

Acara awards ini akan digelar pada 20 September, hari ini.

Kalau tahun sebelumnya, seleb Korea yang hadir adalah Sersan Seo Dayoung a.k.a JinGoo.

Tahun 2017 ini, pihak penyelenggara mengundang Minho SHINee.

Dan pada Selasa siang (19/8), Minho terlihat berangkat dari Incheon Airport menuju Bandara Soekarno Hatta.

Pada sekitar 12 tengah malam, Minho mendarat dengan selamat di Bandara Soekarno Hatta.

Minho terlihat begitu santai melewati jalur keluar bandara.

Tanpa pengawalan ketat, Minho terlihat begitu santai dan tak merasa terganggu sama sekali.

Penggemar yang menyambut Minho di bandara pun berusaha memberikan jarak agar si idol tak risih.

twitter.com/Global_SHINee
twitter.com/Global_SHINee ()
twitter.com/mrspaarkk
twitter.com/mrspaarkk ()
twitter.com/mrspaarkk
twitter.com/mrspaarkk ()

Tak ada kejar-kejaran, dorong-dorongan atau jeritan tak terkontrol dari para penggemar yang menyambut Minho di bandara.

Nah, ini bisa dijadikan contoh untuk menyambut artis kalau datang berkunjung ke Indonesia.

Kabarnya, Minho akan berada di Jakarta selama tiga hari.

Minho juga bakal mendapat pengawalan dari 12 bodygoard selama di Jakarta.

Well, kita tungguin Minho nanti malam ya.

(TribunStyle.com/Tisa Ajeng)

Sumber: TribunStyle.com
Tags:
MinhoSHINeeSNSD
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved