Vino G Bastian Unggah Video Keren Sesi Latihan Wiro Sableng, Netizen Tak Sabar Buat Nonton Filmnya!
Setiap gerakan dibarengi dengan terikan dan hentakan kaki yang membangkitkan semangat.
Penulis: Diah Ana Pratiwi
Editor: Diah Ana Pratiwi
TRIBUNSTYLE.COM - Film layar lebar Wiro Sableng, telah memulai proses produksi pada akhir Agustus 2017 kemarin.
Selama tiga bulan lebih, film action comedy fantasy ini akan mengambil lokasi syuting di sekitar Jawa Barat dan Jakarta.
Aktor Vino G Bastian, anak dari mendiang Bastian Tito sang penulis novel Wiro Sableng didapuk menjadi pemeran utama.
Pengumuman para pemain yang membintangi Film Wiro Sableng juga menjawab rasa penasaran publik.
• Wiro Sableng Goes to Hollywood! 5 Jurus Legendaris Akan Dipoles Canggih ala Film-film Laga Amerika
Sekitar satu jam yang lalu (05/09/2017) suami Marsha Timothy mengunggah sebuah video.
Dalam video tersebut, terlihat 12 orang sedang berdiri membentuk sebuah lingkaran.
Terdengar suara aba-aba berkata tiga, dua satu dan semua orang terlihat mulai bergerak.
Setiap gerakan dibarengi dengan terikan dan hentakan kaki yang membangkitkan semangat.
Video bernuansa hitam putih tersebut telah diputar sebanyak 35,556 kali dalam waktu 30 menit.
Ayah Jizzy Pearl Bastian ini menuliskan keterangan yang cukup singkat dalam unggahannya.
"WS 212!! #WiroSableng #SalamSableng #SiapSableng #WiroSablengCamp," tulis pemilik akun @vinogbastian__ dalam captionnya.
Netizen pun merasa antusias mendengar kabar ini.
Mereka tak sabar melihat hasil dari film Wiro Sableng garapan sutradara Angga Dwimas Sasongko ini.
"Ga sabar buat nonton bang (emoji) @vinogbastian__" komentar @wiwiw92.
"Wiro sableng 212 proses pembuatan," tanggapan @slametmaulana17.
"Wooww... keren banget (emoji) @vinogbastian__," pujian @syahrulsahputra.
"Pantes kemaren gaada di ecoplaza, taunya sibuk shooting buat film baru @vinogbastian__," tulis @siijejezae.
"Can't wait @vinogbastian__ (emoji)," komentar @alindah.ahmad.
Siapa yang nggak sabar lihat film Wiro Sableng juga?
(TribunStyle.com/Diah Ana)
