Antara Kasihan & Pengen Ngakak! Sopir Gojek Ini Tercebur Got Bareng Customer-nya, Gini Kronologinya!
Banyak juga cerita-cerita yang terjadi antara penggunanya dan para sopir ojek online tersebut.
Penulis: Dimas Setiawan Hutomo
Editor: Dimas Setiawan Hutomo
TRIBUNSTYLE.COM - Saat ini dengan adanya ojek online, hidup seakan memang menjadi lebih mudah.
Namun, dengan begitu banyak juga cerita-cerita yang terjadi antara penggunanya dan para sopir ojek online tersebut.
Mulai dari drama-drama percakapan-percakapan yang bikin ngakak, hingga kasus-kasus serius seperti penipuan.
Hal tersebut tentu membuat penggunanya lebih waspada dalam bertransaksi.
Namun, namanya musibah memang tidak ada yang mengetahui.
Bisa saja kita percaya dengan orang itu tapi tahu-tahu kita mengalami sebuah musibah yang tak terduga.
Hal itu juga yang dialami oleh sopir ojek online dari Gojek dan penumpangnya ini.
Kejadian yang terjadi kepada sopir Gojek dan pelanggannya tersebut diunggah ke Facebook oleh akun Goleb Ahmad ke grup Komunitas Uber Motor Indonesia
Dalam foto tersebut terdapat dua orang yang seluruh badannya tertutup cairan berwarna hitam.
Ternyata dua orang tersebut adalah seorang sopir Gojek dan penumpangnya.
Menurut netizen yang mengaku saksi atas kejadian tersebut.
Kedua orang tersebut sedang berada di Sunter, Jakarta Utara.
Lalu sang sopir kehilangan kendali atas motornya dan akhirnya menabrak trotoar dan tercebur ke dalam got.
Dan kejadian yang diceritakannya agak berbau mistis.
Begini pengakuan si saksi tersebut.
"Biar lebih jelas.
Kejadian Di samping KIA Motor sunter tepatnya, ruko paradise tahap 2.
Kejadian jm setengah 9 pagi.
Kondisi jalan lg sepi, driver jalan dari arah UTA'45 (univ tujuh belas agustus 45) ke arah sunter mall.
Tiba tiba kaya ada yg belokin stang motornya dan mendorongnya
, motor nabrak plang yg ada di ata trotoar, sedangkan orangnya terbang ke got, di dlm got kondisi keduanya berpelukan.
Itu info yg ane dpt td pagi dari driver mau pun dari saksi di tkp.
Driver luka di bawah mata, alhamdulillah kedua nya selamat.
Driver orang pademangan.
Ceritanya sih mistis klo si driver dan penumpangnya yg cerita."
Walau terdengar mistis, netizen lain tetap bersimpati dengan kedua orang tersebut.
Berikut ini adalah kondisi sang sopir dan penumpangnya.
Namun, karena kondisi keduanya yang setelah tercebur got menjadi hitam semua, netizen pun juga merasa ingin tertawa melihatnya.
Abdul Bazid Buset ampe ga kliatan badanya kna lumput
Goleb Ahmad Mau ketawa atau sedih. Bingung bang
Tre Whn Betapa marah & malunya posisi kita seandainya jadi cs.
Ical Ardian Sakitnya ga seberapa..bingung pulangnya sama malunya
Mayniarti Nurmala Bingung mau sedih apa ketawa
@Am0k4 Ngeliat ini antara kasihan dan mau ketawa.
@femimoza Wkwkwk lucu tau piu ditemukan dlm kond.bpelukan di got itam smua smp dikira dibkr trs tebakan penyebabnya terpatahkan dgn 1 kata 'mistis
Hati-hati ya guys dalam mengendarai kendaraan bermotor.
Gimana menurutmu guys? (TribunStyle.com/ Dimas Setiawan Hutomo)