Manchester United - Sebagai Pemain Baru, Fans MU Buatin Nyanyian Unik Untuk Lukaku, Dengerin deh!
Salah satunya membuat lagu atau sering disebut chant, untuk pemain-pemain kesayangan mereka.
Penulis: Burhanudin Ghafar Rahman
Editor: Diah Ana Pratiwi
TRIBUNSTYLE.COM - Sebagai pemain sepakbola, para pemain tidak lepas dari penggemar mereka.
Berkat penggemarlah pemain bisa termotivasi untuk memberikan penampilan terbaik.
Para penggemar yang udah kadung cinta banget sama klub sepakbolanya akan melakukan berbagai cara untuk menunjukan dukungannya.
Salah satunya membuat lagu atau sering disebut chant, untuk pemain-pemain kesayangan mereka.
• Manchester United - 3,7 Triliun Rupiah Red Devils Hancurkan The Hammers, Ini Buktinya!
Sebagai pemain baru di Manchester United, Lukaku memang belum mendapatkan chants yang familiar.
Namun kini, Lukaku sudah dibuatkan chant dari fansnya.
Melansir dari akun Instagram brfootball, chant ini juga berisi video singkat dengan logo MU diganti ROMELU LUKAKU.
Kemudian, lirik tersebut berisi "Romelu, Romelu Hey, Romelu Lukaku,"
Berikut chant tersebut.
Selain Lukaku, pemain baru mereka, Nemanja Matic juga mendapatkan chant khusus untuknya yang berbeda dari chant Nemanja Vidic.
Sebelumnya Nemanja Matic dikabarkan akan mewarisi chant yang dimiliki oleh mantan bek MU dahulu, Nemanja Vidic.
Namun, ternyata semuanya tidak terjadi.
Bagi fans MU harus tahu dan dihafalin nih, biar saat nobar bisa ikut nyanyi bareng sesama fans.
Menurutmu bagaimana?
(TribunStyle.com/ Burhanudin Ghafar Rahman)