Breaking News:

Alasan Utama Kamu Harus Sering-sering Cuci Handuk, Bisa Bebas Jerawat Punggung!

Selain mencuci dengan rutin, untuk menjaga kebersihan handuk ada juga panduan lainnya.

Business Insider

TRIBUNSTYLE.COM - Ingatkah kapan terakhir kali kamu mencuci handuk mandimu?

Atau malah kamu bahkan belum pernah mencucinya sejak pertama kali beli?

Memang sangat mudah mengatakan "Aku akan mencucinya besok."

Kamu Punya Masalah Jerawat? Hati-hati, Ternyata Handuk Bisa Menjadi Penyebabnya

Jika melihat handukmu, mungkin tak ada noda lipstik, maskara, atau yang lain memang jadi tak terlihat kotor.

Sayangnya kamu salah!

Jika kamu tak ingin menransfer jutaan bakteri ke tubuhmu setelah mandi, ada beberapa langkah yang wajib kamu lakukan.

"Handuk yang basah itu 'tumbuh'", kata Philip Tierno, seorang ahli mikrobiologi di New York, University School of Medicine, dilansir dari House Beautiful.

Kamar mandi mengandung banyak unsur yang menyebabkan kehidupan mikroba (air, suhu hangat, dan oksigen).

Mereka adalah tempat berkembang biak bagi para mikroba.

Itu berarti jika kamu jarang mencuci handuk, kamu akan menempelkan banyak bakteri ke kulit tubuhmu.

Meski kamu membiarkannya benar-benar kering setiap habis menggunakannya, ini akan tetap membuat bakteri nggak pergi.

Tak Cuma Makanan, Bantal dan Handuk Juga Bisa Kedaluwarsa, Perhatikan Masa Pakainya Ini!

Jadi, seberapa seringkah?

KFoods.com
KFoods.com ()

Tierno dan Carolyn Forte, Direktur Laboratotium Pembersih di Good Housekeeping Institute, setuju jika kamu harus mencuci handuk usai 3 kali memakainya.

Terlebih kalau kamu mencium bau yang aneh tak sedap di handuk, segeralah mencucinya.

Selain mencuci dengan rutin, untuk menjaga kebersihan handuk ada juga panduan lainnya.

Jangan berbagi handuk dengan orang lain.

Bakteri bisa berpindah dengan leluasa ke tubuh dan ini bisa menyebabkan bisul, jerawat atau infeksi.

Setelah kamu mencuci handukmu, andai saja masih tercium bau nggak enak, cucilah lagi dengan air panas.

Tambahkan dua cangkir cuka putih, kemudian bersihkan dengan deterjen biasa.

Tapi jika dengan cara ini bau handukmu masih busuk, itu tandanya gantilah segera handukmu!

Kebersihan handuk sama halnya dengan menghindari bakteri masuk ke tubuh kita, dan menjaga kesehatan diri. (Delta Lidina/TribunStyle.com)

Sumber: TribunStyle.com
Tags:
House BeautifulNew York
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

berita POPULER

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved