Mengenang Jupe
Obati Kerinduan Akan Jupe, Keluarga Kembali Posting Foto Julia Perez Saat di Depan Rumah!
Meninggalnya Julia Perez pada 10 Juni 2017 lalu masih meninggalkan duka mendalam bagi keluarga, kerabat, dan sahabat yang ditinggal.
Penulis: Melia Istighfaroh
Editor: Cecylia Rura Patulak
TRIBUNSTYLE.COM - Meninggalnya Julia Perez pada 10 Juni 2017 lalu masih meninggalkan duka mendalam bagi keluarga, kerabat, dan sahabat yang ditinggal.
40 harian pun telah digelar dengan mengadakan doa bersama dan juga pengajian.
Begitu pula dengan berziarah di makam Julia Perez, yakni di TPU Pondok Rangon, Jakarta Timur.
• Julia Perez Datang dalam Mimpi, Sampaikan Dua Pesan Ini Sebelum Peringatan 40 Hari
Walau telah lebih dari 40 hari, rupanya rasa kehilangan keluarga akan Julia Perez beglum juga hilang.
Untuk mengobati kerinduan terhadap Julia Perez yang telah meninggal sebulan yang lalu, pihak keluarga memilih mengunggah foto Julia Perez.
Yakni foto Jupe saat duduk di depan rumahnya dan bermain bersama salah satu keponakannya.
Yang mana depan rumah merupakan tempat kesukaan Julia Perez saat jalan-jalan.
Tampak Julia Perez begitu cantik meski tanpa menggunakan make up.
"Kesukaan mama uwie kalo dirumah pagi hari jalan2 didepan rumah ditemani baby king.
Kini baby king tidak bisa menemani mama uwie lagi tapi memory ini akan selamanya di hati baby king dan mama uwie....
Happy Birthday Baby King Mama Uwie will always love you forever.
#jupefamily #juliaperez #babykingmaximilian #ultahygke2thn #jupekautakkantergantikan."
Julia Perez sendiri meninggal dunia akibat penyakit kanker leher rahim yang telah lama dideritanya.
Kanker serviks ini diderita Julia Perez sejak tahun 2014 lalu.
Saat itu, Jupe masih bisa bekerja dan menjalani pengobatan hingga ke negeri tetangga.
Namun pada awal 2017 lalu, Jupe sudah menjalani perawatan di RSCM untuk menjalani berbagai pengobatan.
Hingga pada 10 Juni 2017 lalu, mantan istri dari Gaston Castano ini meninggal dunia. (TribunStyle.com/Melia Istighfaroh)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/style/foto/bank/originals/julia-perez_20170617_083836.jpg)